Apa yang dimaksud “MIDORI NO HI” itu?

  • 22 Apr 2021
  • 4 Mei 2020
  • Monique Lu
  • Pauli

Di Jepang, terdapat hari libur nasional panjang yang disebut dengan Hari Libur Besar Beruntun, atau populer disebut dengan GOLDEN WEEK, yang dimulai dari akhir April hingga awal Mei. Mulai setiap tanggal 29 April (SHOWA NO HI / Hari Showa) dan tanggal 3 Mei (KENPO KINENBI / Hari Konstitusi), 4 Mei (MIDORI NO HI/ Hari Hijau), 5 Mei (KODOMO NO HI / Hari Anak Laki-laki). Artikel ini akan membahas MIDORI NO HI yang jatuh pada tanggal 4 Mei, asal mula dan apa yang terkandung dari arti hari tersebut.

Arti dari Hari Libur Nasional Jepang, MIDORI NO HI

“MIDORI NO HI” adalah hari untuk menghargai alam dan tanaman hijau. Kabarnya asal usul nama itu berasal ketika Kaisar Showa sering menghadiri festival penanaman pohon di seluruh negeri selama masa pemerintahannya dan menunjukkan minat pada proyek penghijauan, dan menekankan pentingnya akan masalah lingkungan saat ini. Dan juga, sebuah lembaga yang terdiri dari para ahli dari berbagai bidang mengatakan, "Kaisar Showa sangat berpengetahuan tentang tanaman dan alam yang beliau cintai, sehingga nama”hijau” adalah nama yang paling sesuai.

Sejak dulu, tanggal 4 Mei merupakan Hari Libur Nasional Jepang. Dan sampai tahun 2007, “MIDORI NO HI” jatuh pada tanggal 29 April karena bertepatan dengan kelahiran Kaisar Showa, dan karena sejak tanggal 29 April 2007 tersebut menjadi dinamai “SHOWA NO HI”, maka sejak saat itu “MIDORI NO HI” digeser menjadi tanggal 4 Mei.

Selain “MIDORI NO HI”, juga merupakan “SHOKUBUTSU-EN NO HI” / Hari Kebun Raya

Hari libur nasional "MIDORI NO HI", yang telah diberlakukan sejak tahun 2007, juga disebut “SHOKUBUTSU-EN NO HI” / Hari Kebun Raya karena namanya. Banyak kebun raya dan kebun di seluruh Jepang terbuka untuk umum karena minat mereka pada tanaman dan hutan. Selain itu di hari tersebut, banyak diselenggarakan event seperti pendistribusian bibit di taman nasional. Beberapa kebun binatang, akuarium, dan museum yang tidak berhubungan dengan tanaman dan bunga juga dibuka gratis untuk umum.

Tempat wisata populer di Tokyo yang dibuka gratis untuk umum di hari MIDORI NO HI

Banyak tempat wisata di seluruh Jepang yang dibuka secara gratis untuk umum di hari MIDORI NO HI ini. Berikut fasilitas dan tempat wisata tersebut! 

  • Kebun Binatang UENO - Ueno

  • Shinjuku Gyoen - Shinjuku
  • Kansai Rinkai Suizoku-en / Tokyo Sea Life Park - Kansai
  • Inokashira Park Zoo - Kichijoji
  • Rikugien Gardens – Komagome
  • Hamarikyu Gardens – Shiodome
  • Kyu-Shiba-rikyu Gardens – Hamamatsucho
  • Institute for Nature Study – Shirokanedai
  • Kiyosumi Garden - Kiyosumi Shirakawa
  • Koishikawa Korakuen Gardens - Korakuen

Ketika mengunjungi Jepang suatu hari, silakan tetapkan jadwal dan kunjungi tempat yang belum pernah kamu kunjungi!
* Daftar di atas adalah daftar fasilitas yang terbuka untuk umum secara gratis setiap tahun. Cek langsung waktu operasional fasilitas di tahun tertentu.

Artikel Terkait Tentang Hari Libur Nasional / Peringatan di Jepang!

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend