Dimana foto ini diambil? Sangat tak diduga, foto ini diambil di bagian keberangkatan Bandara Internasional Narita. Di area “Japanese Cultural Experience Corner” ada event yang diadakan setiap harinya. Ada berbagai acara yang dapat diikuti sepanjang tahunnya. Disini adalah bagian terakhir acara traveling ke Jepang. Nah, sekarang apa saja aktifitas yang bisa dilakukan disini?
Kembali ke Jaman Edo, Mari Menggambar!
Kali ini kami akan membuat ukiyoe. Apa itu ukiyoe? Mungkin banyak yang belum tahu. Ukiyoe adalah gambar seni lukisan yang dikembangkan pada jaman Edo. Karena saat itu belum ada foto, jadi itu adalah hiburan orang Jepang seperti foto dan poster. Di rumah kan biasanya ada pajangan seperti pemandangan Gunung Fuji, aktor Kabuki, atau tim olahraga, atlet atau artis yang disukai.
Proses pembuatan ukiyoe sangat rumit dan panjang. Balok kayu dan banyak warna diperlukan untuk pembuatan satu lembar gambar. Pas banyaknya bisa menggunakan sampai 100 warna dan 100 balok kayu untuk membuat satu lembar gambar. Karena banyak menggunakan warna yang berbeda, maka membuat gambar nampak cerah.
Kali ini kami membuat ukiyoe dengan menggunakan 6 warna pada 6 balok kayu.
Kita ambil videonya jadi silahkan dilihat ya! Karena banyak warna yang digunakan, jadi hasilnya sangat indah.
Sudah selesai! Tidak disangka saya bisa membuat ukiyoe yang begitu indah. Hasil yang sudah jadi bisa dibawa pulang, wah jadi oleh-oleh yang bagus! Prosesnya hanya memakan waktu 15 menit dari awal hingga akhir. Selain itu kesempatan ini gratis! Beberapa guru dapat berbahasa Inggris, jadi walaupun tidak bisa berbahasa Jepang, kamu bisa mencoba. Sebelum pulang, ide yang bagus untuk mencoba aktifitas ini bukan?
Pastikan Untuk Mampir Kesini Pada Perjalan Jepang Berikutnya!
Kalau kamu tidak tahu apa yang harus dilakukan ketika menunggu keberangkatan pesawat di Bandara Internasional Narita, kami sangat merekomendasikan "Japanese Cultural Experience Corner" ini. Kesempatan untuk lebih memahami budaya tradisional Jepang.
Ada banyak aktifitas yang bisa dilakukan selain ukiyoe yang kami perkenalkan diatas, seperti shodo (書道 kaligrafi), sado (茶道 upacara minum teh) origami, seni grafis ukiyoe, memakai kimono, memakai baju besi (甲冑 katchu) dan sebagainya. Siapapun bisa berpartisipasi.
Biaya partisipasi gratis. Dilakukan di area terbatas di gedungTerminal 1 dan 2.
Terminal 1 "Japanese Cultural Experience Corner"
Tempat : Ruang satelit 5 lantai 3 【S61】
Terminal 2 "Japanese Cultural Experience Corner"
Tempat : “NARITA SKY LOUNGE” event space 【M85】
Toilet Gaya Jepang TOTO, Memperkenalkan Kecanggihan Teknologi Jepang Kepada Dunia
Apakah GALERI TOTO ini adalah museum seni? Setelah melakukan aktifitas di “Japanese Cultural Experience Corner”, kami mampir kesebelahnya yaitu GALERI TOTO. Kata GALERI membuat kita berfikir apakah ini museum seni? Tetapi kata TOTO membuat kita berfikir ini toilet. Apa ini Budaya Modern!?
Menurut apa yang kami dengar, konsep karakter toilet TOTO ini adalah budaya Jepang juga. Menampilkan hal dan pemandangan yang melambangkan budaya Jepang dari perspektif mereka sendiri. Dari GALERI TOTO, kemajuan toilet dipadukan dengan keindahan budaya Jepang yang lain.
Dilihat dari layout dipintu masuk, ada 4 kamar kecil masing-masing untuk pria dan wanita. Segera kami masuk ke kamar kecil. Sangat modis. Di setiap kamar kecil, desain wallpaper dan layoutnya berbeda.
Jadi showroom ini dinamakan GALERI TOTO karena desain toilletnya sangat modern dan modis. Sangat stylish sampai staf FUN! JAPAN agak takut untuk menggunakan toilet disini. Boleh dipakai tidak ya? toiletnya.
GALERI TOTO ada di Terminal 2 jadi sangat menyenangkan untuk orang-orang yang datang kesini. Silahkan datang kesini.
Berikut ini adalah artikel pengenalan pesona Bandara Narita oleh FUN! JAPAN, kalau ada waktu silahkan dibaca ya!
Comments