Little Edo dari Jepang, Kawagoe, yang ada di Saitama, dapat dijangkau dengan naik kereta dari Tokyo. Selain hidangan kentang atau makanan kaiseki, unagi adalah salah satu makanan paling populer di Kawagoe. Ketika kamu ada di sana, berikut adalah beberapa restoran Kawagoe yang luar biasa yang kami sarankan untuk dicoba!
Restoran di Kawagoe
Mangkuk Nasi Belut Ichinoya
Jika kamu berada di Kawagoe musim panas ini, kunjungi Ichinoya di manakamu akan mendapati belut dalam kotak makanan. Dengan sejarah selama 180 tahun, restoran ini mapan sebagai salah satu tempat terbaik sebagai restoran unagi (belut). Paket makanannya dibadrol mulai dari harga 2,000 yen. Menu makan siang mereka umumnya lebih murah daripada menu makan malamnya.
Di Jepang ada pepatah yang mengatakan bahwa baik bagi kesehatan untuk makan hal-hal yang dimulai dengan 'u' di musim panas. Pada periode Edo, pemilik restoran belut (unagi) mengalami masalah dengan penjualan. Setelah berkonsultasi dengan temannya, Hiraga Gennai, dia diberi saran untuk memasarkan unagi sebagai salah satu hal yang harus dimakan selama musim panas, dan itulah bagaimana banyak orang Jepang mulai memiliki kebiasaan makan belut di Musim Panas. Belut ini adalah salah satu makanan terbaik untuk dinikmati di Kawagoe.
Informasi
- Nama restoran: Ichinoya (川越 いちのや)
- Alamat: 1 Chome-18-10 Matsuecho, Kawagoe, Prefektur Saitama 350-0056
- Jam operasional: 11:00 ~ 22:00. *
Karena berlokasi di dalam mall, waktu tutup disesuaikan dengan jadwal tutup mall. - Akses: 8 menit berjalan dari Stasiun Hon-Kawagoe.
Semangkuk Ramen Sangat Kental di Kotobuki Yoshiwara Restaurant
Salah satu makanan terbaik, adalah ramen, yang tidak bisa dilewatkan di Kawagoe, atau di mana saja di Jepang. Kamu bisa memesan makanannya dari mesin tiket, dan ada yang di bawah harga 700 yen. Topping daging babi bakar (chashu) ditambah dengan kaldu sarden keringnya membuat kombinasi ramen yang luar biasa. Tsukemen mereka juga sangat direkomendasikan!
Restoran ini sering menjual produk dalam waktu terbatas yang lezat pada menu yang berubah sesuai musim dan stock, seperti ramen dengan kecap shoyu spesial Kawagoe yang dimasukkan tulang babi sarden kering (780 yen). Tutup pada hari Minggu. Pada hari-hari biasa, buka untuk waktu makan siang dari jam 11 pagi sampai jam 3 sore, dan waktu makan malam dari jam 5 sore sampai jam 9 malam, atau sampai kaldu habis terjual. Pada hari Sabtu, buka dari jam 11 pagi sampai jam 9 malam. Ingatlah untuk datang setidaknya satu jam sebelum tutup atau kamu akan kehilangan waktu makan malam yang enak!
Informasi
- Nama tempat: Kotobuki Yoshiwara
- Alamat: 1738-14, Imafuku, Kawagoe, Prefektur Saitama
- Akses: Dari bus yang menuju dari Stasiun JR Kawagoe menuju East Gate di Stasiun Shin-Tokorozawa, turun di Halte Bus Fukuharakominkanzen.
Sushi dengan Sertifikat Halal di Kousushi
Tempat sushi kelas atas ini dijamin halal dan lezat. Di sisi lain, biayanya lebih mahal daripada restoran biasa untuk harga makan malam.
Kami merekomendasikan untuk makan siang karena harganya jauh lebih terjangkau, sekitar 2,000 yen per paket.
Restoran telah beroperasi sejak 1878, dan ada tiga tempat untuk menikmati makanan di sini - kursi konter, ruang pribadi dan ruang makan di lantai dua. Selain sushi, menu mereka juga termasuk unaju, belut rasa yang disajikan dalam kotak dengan nasi, jadi jika kamu tidak dapat menikmatinya di Ichinoya, kami sarankan untuk mencobanya di sini.
Informasi
- Nama restoran: Kousushi (幸すし)
- Alamat: 1-13-7, Motomachi, Kawagoe, Saitama
- Akses: Terletak di Kurazukuri no Machinami, lima belas menit berjalan kaki dari Stasiun Hon-Kawagoe.
Comments