Salah satu poin penting saat berlibur ke Jepang adalah memilih tempat untuk menginap, bukan? 'Hotel Hankyu RESPIRE OSAKA', sebuah hotel yang akan kami perkenalkan kali ini, berlokasi strategis hanya 3 menit berjalan kaki dari Stasiun JR Osaka dan sekitar 60 menit dengan bus limusin dari Bandara Internasional Kansai. Meskipun berada di lokasi yang sangat strategis, di dalam area hotel ini terdapat taman outdoor serta mengusung konsep 'tempat untuk menghela napas lega' dan 'tempat untuk mendapatkan energi dengan menghirup udara segar'. Dalam artikel ini, kami akan memberikan informasi tentang 'Hotel Hankyu RESPIRE OSAKA', serta daya tariknya, rahasia popularitasnya, dan lainnya. Jangan lupa cek juga sarapan yang terkenal dengan reputasi bagus!
Sebuah hotel dengan konsep "Tempat yang nyaman dan mendapatkan energi"
'Hotel Hankyu RESPIRE OSAKA' dibuka pada bulan November 2019 sebagai hotel pertama dari merek hotel baru "RESPIRE" yang dikembangkan oleh Hankyu Hanshin Hotels Co., Ltd. Berlokasi tepat di atas LINKS UMEDA, yang mana di dalamnya terdapat farmasi, restoran, dan toko barang serba ada, dan hanya sekitar 3 menit berjalan kaki dari pintu keluar jembatan penghubung lantai 3 Stasiun JR Osaka, dengan lokasi terbaik untuk berbelanja.
Bagian dari nama hotel, "RESPIRE", berisi arti kedua "rest" yang menenangkan pikiran dan tubuh, dan "inspire" yang merangsang indera dan memberikan energi. Di hotel ini terdapat taman outdoor di tempat yang dapat dilihat dari lobi sehingga tamu dapat bersantai. Banyak terdapat pohon seperti sakura, osmanthus, daun maple, dan camellia, dan kamu dapat merasakan ekspresi setiap musim. Di taman yang bernafas seperti "kota air, Osaka", ada ruang yang membuatmu lupa tentang keramaian kota.
Layanan kopi gratis di lobi dan ke taman outdoor
Salah satu daya tarik hotel ini adalah suasana nyaman lobi hotel yang terdapat di lantai 9. Dengan langit-langit setinggi sekitar 5 meter yang dipenuhi cahaya terang, ruang ini dirancang dengan nuansa Jepang yang tenang sehingga tamu dapat beristirahat dari perjalanan panjang sambil menikmati secangkir kopi. Hotel ini juga menyediakan layanan self-service drip coffee di lobi, yang dapat digunakan kapan saja.
Setelah minum kopi dan beristirahat, direkomendasikan untuk datang ke area taman. Taman "海の庭 / Umi no NIwa: Taman Laut" yang menarik dengan pemandangan Jepang yang membuat terkesan para tamu yang baru tiba di lobi, "Taman Air dan Kota" yang mengekspresikan karakteristik Umeda dengan tanaman, dan "郷の庭/Go ni Niwa: Taman Desa" di mana tamu dapat bersantai sambil merasakan empat musim dibagi menjadi tiga ruang.
Hotel yang lengkap dengan berbagai jenis kamar! Desain kamar juga dipilih dengan hati-hati
Kamar di 'Hotel Hankyu RESPIRE OSAKA' terletak di lantai 12 hingga 35, didesain berdasarkan konsep '大阪の府花である梅の花/ Osaka no fu hana de aru ume no hana: Bunga Plum Prefektur Osaka' di lantai 12 hingga 19, '阪急・阪神沿線の田園風景/ Hankyu Hanshin ensen no den en fukei: Pemandangan pedesaan sepanjang jalur Hankyu-Hanshin' di lantai 20 hingga 29, dan '雅な大阪と白の大阪城の石垣/ Miyabina Osaka to shiro no Osaka-jo no Ishigaki: Konsep Osaka yang elegan dan tembok batu putih Osaka Castle' di lantai 30 hingga 35.
Kamar tersedia dalam berbagai pilihan, seperti double, standard twin, standard triple, deluxe triple, dan banyak pilihan lainnya juga menjadi daya tariknya.
Jika kamu menginap dengan rombongan, seperti liburan tiga generasi keluarga, maka kamar tipe Force bedroom yang dapat menampung hingga 4 orang dan kamar Twin / Triple yang dapat bergerak bebas melalui pintu di dalam kamar . Ada juga connecting room dan dapat menampung hingga 5 orang.
Jika kamu ingin mendapatkan pemandangan yang bagus, kami merekomendasikan untuk memilih kamar di lantai 20 atau lebih tinggi. Dari kamar di sisi utara, kamu dapat melihat Sungai Yodogawa, dan dari sisi selatan, kamu dapat melihat pemandangan sekitar Stasiun JR Osaka. Jika cuaca baik, kamu juga dapat melihat Abeno Harukas di Tennoji dan Gunung Ikoma di Prefektur Nara.
Fasilitas ameniti dapat diambil di lobi depan. Kamu dapat mengambil barang-barang yang kamu butuhkan, seperti sikat gigi, sikat rambut, pisau cukur, teh, dan instant coffee-stick, dll. Selain itu, ada mesin pembuat kopi khusus di kamar di lantai 30 atau lebih tinggi, dan kamudapat minum kopi kapan saja secara gratis. Dan juga yang menjadi poin plus, semua kamar memiliki kamar mandi dan toilet yang terpisah, dan wastafel juga terpisah. Produk mandi (shampoo, conditioner, body soap) menggambarkan aroma teh Jepang dan merupakan produk asli hotel.
Restoran dengan sarapan yang sudah terkenal dengan reputasi bagus, juga ada panduan diorama menggunakan sistem AR
Sarapan disajikan di restoran 'Grill Art Quokka', yang terletak di lantai 9. Dengan langit-langit yang tinggi memberikan suasana yang terbuka, di dalam dapur terbuka ada oven batu dan oven kayu. Sarapan disajikan dengan sistem buffet, untuk makanan barat ada 'Sayuran panggang oven' yang dimasak dengan oven batu, 'Croissant' dan 'Chocolate Danish' yang dipanggang di restoran, untuk makanan Jepang ada 'Inari Sushi', 'Dashimaki tamago', 'Takoyaki', dan lainnya.
Untuk makan siang dan makan malam, kamu dapat menikmati hidangan panggangan khusus yang dimasak di oven kayu dan berbagai jenis anggur. Kami merekomendasikan kursus di mana kamu dapat memilih hidangan utama yang disertai dengan dolce bebas dan minuman setelah makan. Kamu dapat menikmati makanan dengan santai di ruang yang terbuka dengan pemandangan taman dan lampu gantung besar.
Fasilitas dan layanan yang lengkap! Juga ada layanan untuk bayi dan balita
Layanan untuk wisatawan asing yang mengunjungi Jepang juga lengkap. Ada staf yang bisa berbahasa Inggris, Cina, dan Korea, jadi bagi yang baru pertama kali mengunjungi Jepang tidak perlu khawatir.
Lebih lanjut, di dekat meja resepsionis ada panduan diorama AR 'MUSUBI'. 'MUSUBI' memperkenalkan tempat wisata yang direkomendasikan di sepanjang jalur Hankyu dan Hanshin dengan menggunakan sistem AR. Ada juga sistem yang memungkinkanmu untuk mengunduh informasi wisata ke smartphone, dengan dukungan bahasa asing: Inggris, Cina, dan Korea.
Selain itu, ada juga layanan pengiriman bagasi dari bandara ke hotel dan dari hotel ke bandara (berbayar), mesin cuci koin (berbayar), dan 'mesin penukaran mata uang asing' yang dapat menukarkan 14 mata uang seperti USD, EUR ke mata uang yen Jepang. Selain itu, kamu juga dapat menggunakan ruang kebugaran lengkap dengan sepeda, sepeda reclinable, dan bangku yang dapat disesuaikan (gratis untuk tamu yang menginap).
Salah satu poin penting adalah layanan yang 'family friendly'. Untuk mengurangi beban barang bawaan yang biasanya banyak saat bepergian, hotel menyediakan barang-barang bayi seperti kereta bayi, skuter anak-anak, seprai anti-ngompol, piyama anak-anak, bak mandi bayi, kursi toilet tambahan, tempat sampah popok, buku gambar, piring, dan lainnya untuk disewakan secara gratis, sehingga keluarga dengan bayi dan balita dapat menginap dengan tenang.
Di lobi lantai 9, terdapat juga ruang menyusui dengan pemanas air susu dan meja ganti popok. Sangat jarang ada hotel yang memiliki ruang menyusui dengan pemanas air susu, bukan?
Lokasi yang bagus! Akses mudah dari bandara ke 'Hotel Hankyu RESPIRE Osaka'
Hotel Hankyu Respire Osaka berlokasi strategis, hanya sekitar 3 menit berjalan kaki dari stasiun JR 'Osaka', dan sekitar 5 menit berjalan kaki dari stasiun kereta Hankyu 'Umeda Osaka' dan stasiun metro Midosuji Line 'Umeda'.
Jika kamu ebrangkat dari Tokyo atau Nagoya dengan Shinkansen, kamu dapat mengakses stasiun JR 'Osaka' hanya dengan satu stasiun setelah turun di stasiun JR 'Shin-Osaka'. Selain itu, dari Bandara Internasional Kansai, kamu dapat sampai di 'Hotel Hankyu RESPIRE Osaka' hanya dalam sekitar 60 menit dengan bus limusin ke 'Shin Hankyu Hotel', dan sekitar 3 menit berjalan kaki setelah turun dari bus, jadi kamu tidak perlu khawatir meskipun kamu datang dengan koper berat.
Selain itu, di lantai 3-8 gedung yang sama dengan hotel (lantai 9-35), terdapat Yodobashi Camera Umeda dan LINKS UMEDA, yang menjual berbagai jenis produk mulai dari kartu SIM dan plug konversi hingga barang-barang kebutuhan sehari-hari dan barang-barang merek, jadi dalam hal berbelanja, kamu tidak akan mengalami kesulitan.
Dengan akses yang baik, kamar, sarapan, fasilitas di dalam gedung, dan segala sesuatu yang dipikirkan untuk membuat tamu merasa santai, 'Hotel Hankyu RESPIRE Osaka' adalah tempat yang harus kamu coba inapi untuk liburan berikutnya ke Jepang!
Informasi Hotel
- Nama hotel: Hotel Hankyu RESPIRE Osaka
- Alamat: 1-1 Ofukacho, Kita-ku, Osaka
- Akses:
- Sekitar 3 menit berjalan kaki dari pintu keluar jembatan penghubung lantai 3 Stasiun JR Osaka,
- Sekitar 6 menit berjalan kaki dari pintu keluar bawah tanah Umeda Stasiun JR Osaka
- Sekitar 5 menit berjalan kaki dari pintu keluar tengah Stasiun Hankyu Osaka Umeda,
- Sekitar 10 menit berjalan kaki dari pintu keluar toko departemen Stasiun Hanshin Osaka Umeda
- Check-in: 15:00
- Check-out: 12:00
- Dukungan bahasa asing: Inggris, Korea, Cina
- Situs resmi:https://www.hankyu-hotel.com/hotel/respire/osaka/info
Comments