5 pilihan rekomandasi dari koleksi baju musim dingin LOWRYS FARM 2018

LOWRYS FARM, merek yang sangat disukai gadis-gadis modis Jepang. Punya banyak produk tren yang membuatmu mau langsung mengenakannya sekarang, dan toko-tokonya juga ada di kota-kota besar yang populer seperti Tokyo, Osaka dan Fukuoka. Di antara produk-produk yang akan dirilis di musim gugur dan musim dingin ini, kami akan memperkenalkan 5 produk yang direkomendasikan FUN! JAPAN!


Rekomendasi ① Wool Chester Coat

Chester coat yang imut, tapi juga keren saat dipakai. Ciri khas chester coat dari LOWRYS FARM adalah banyaknya variasi warna! Pink (kiri), abu-abu terang (kanan), warna yang sedang tren dan warna klasik, semuanya ada 5 warna. Pakailah lapisan dalamnya untuk mencegah listrik statis.

Wool Chester Coat
10,260 yen (sekitar 1.335.000 rupiah) (harga termasuk pajak)
http://www.dot-st.com/lowrysfarm/disp/CSfGoodsPage_001.jsp?ITEM_CD=798470



Rekomendasi ② Shaggy Tights Skirt

Rok kotak-kotak dengan warna-warna hangat, ketat sepanjang lutut, benar-benat tren tahun ini. Walau ketat, bahannya yang lembut membuatnya terasa nyaman dipakai. Kamu bisa mengenakannya dengan baju yang dimasukkan dan juga tetap imut dengan baju rajut yang longgar. Motif kotak-kotak cokelat (kiri), kuning (kanan), semuanya ada 5 warna.

Shaggy Tights Skirt
4,212 yen (sekitar 548.000 rupiah) (harga termasuk pajak)
http://www.dot-st.com/lowrysfarm/disp/CSfGoodsPage_001.jsp?ITEM_CD=809010


Rekomendasi ③ Frill Rib High Neck Knit

Baju atasan yang sedang tren di Jepang tahun ini, rajut rib dengan desain frill di bagian leher dan ujung lengan. Dimasukkan ke dalam rok atau celana, modis dengan satu setel ini. Warna hitam (kiri), merah (kanan), off-white, beige, semuanya ada 4 warna yang mudah untuk dipadukan.

Frill Rib High Neck Knit
3,780 yen (sekitar 492.000 rupiah)(harga termasuk pajak)
http://www.dot-st.com/lowrysfarm/disp/CSfGoodsPage_001.jsp?ITEM_CD=805901


Rekomendasi ④ 3G Cable One Piece Dress

One piece dress yang populer setiap tahun. Rajutan kabelnya benar-benar mengesankan. Terasa sangat modis hanya dengan memakai satu setel ini! Bagus juga kalau dipadukan dengan legging yang sedang jadi tren tahun ini di Jepang. Direkomendasikan untuk memakai boots pendek atau pumps. Ivory (kiri), hitam (kanan) dan beige, semuanya ada 3 warna.

3G Cable One Piece Dress
6,480 yen (sekitar 845.000 rupiah) (harga termasuk pajak)
http://www.dot-st.com/lowrysfarm/disp/CSfGoodsPage_001.jsp?ITEM_CD=805103


Rekomendasi ⑤ Corduroy Wide Pants

Corduroy dengan bahan musim gugur dan musim dingin juga sangat populer di Jepang tahun ini. Celana lebar corduroy pun rilis di LOWRYS FARM. Beige (kiri) yang juga akan cocok dengan rajutan warna-warna berani, atau boleh juga mencoba Ivory (kanan) dengan paduan warna terang. Semuanya ada 4 warna.

Corduroy Wide Pants
4,860 yen (sekitar 633.000 rupiah)(harga termasuk pajak)
http://www.dot-st.com/lowrysfarm/disp/CSfGoodsPage_001.jsp?ITEM_CD=808317


Bagaimana dengan koleksi baru dari LOWRYS FARM? Ada banyak item dengan warna yang cantik, jadi mau semuanya ya!

FUN! JAPAN, untuk selanjutnya akan terus memperkenalkan produk fashion dari merek populer. Kalau ada permintaan atau komentar, silakan tulis di bawah!


Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend