
Ohisashiburi minna-san! Bertemu lagi dengan saya, Dewi Arum. Kali ini, saya akan membahas tentang salah satu restoran Beef Bowl halal khas Jepang yang bisa ditemukan di Bandung.
Yoshinoya. Salah satu restoran asal Jepang yang terkenal dengan Beef Bowl-nya ini tentu sudah tidak asing lagi di kalangan pecinta kuliner khas Jepang. Yoshinoya sendiri adalah restoran Beef Bowl yang didirikan di Tokyo pada tahun 1899. Menu utama yang menjadi andalan dari restoran asal Jepang ini adalah Beef Bowl. Daging sapi yang digunakan adalah daging sapi USA yang diiris tipis, dimasak, dan disajikan dalam sebuah mangkuk berisi nasi.
Restoran Yoshinoya di Indonesia

Bagi yang ingin mencicipi lezatnya satu mangkuk nasi dengan irisan daging sapi khas Jepang ini, jangan khawatir. Yoshinoya bisa dengan mudah ditemukan di beberapa kota di Indonesia. Mulai dari Jakarta, Depok, Bogor, Bekasi, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Malang, dan Bali. Nah, khusus untuk yang tinggal di wilayah Bandung dan sekitarnya, restoran Yoshinoya sudah hadir di beberapa tempat seperti di Trans Studio Mall, Cihampelas Walk, Bandung Electronic Center 2, Grand Yogya Kepatihan, dan Setiabudi. Semua cabang restoran Yoshinoya di Indonesia sudah bersertifikat Halal.
Yoshinoya Setiabudi Bandung

Yoshinoya Setiabudi Bandung mudah untuk ditemukan, lho. Terletak di jalanan utama Setiabudi, restoran Yoshinoya ini berada di lantai dua deretan bangunan toko dan restoran. Satu hal yang menarik dari Yoshinoya di Setiabudi ini adalah adanya mesin permainan khas Jepang yaitu Gacha (mesin yang mengeluarkan bola plastik berisi mainan berupa karakter anime, tokusatsu, maupun benda-benda unik lainnya) yang tepat berada di depan pintu masuk restoran. Terdapat beberapa mesin Gacha yang bisa dicoba oleh pengunjung restoran.

Yakiniku Beef Bowl, Egg Mayo Tori Don, dan Iced Macha Latte
Ada banyak menu yang bisa dipesan di Yoshinoya Setiabudi ini. Mulai dari menu daging sapi, menu ayam goreng, kids meal, menu hemat ayam, dan side dish berupa goreng udang, shumai, ayam krispi, shrimp cutlet, egg roll, dan chicken karaage. Saat berkunjung ke Yoshinoya Setiabudi ini, saya dan teman saya memesan satu buah Yakiniku Beef Bowl (regular), satu buah Egg Mayo Tori Don, dan dua Iced Macha Latte. Dua menu dengan dua minuman ini harganya kurang dari 100.000 rupiah, lho.

Menikmati satu mangkuk Beef Bowl di Yoshinoya memang bukan pertama kalinya bagi saya. Tetapi, cita rasa irisan daging sapi di atas semangkuk nasi panas ini selalu menggoda selera. Kali ini saya memesan Yakiniku Beef Bowl yang memiliki rasa manis pada bumbunya. Daging yakinikunya sangat lembut dan paduan rasa manis bumbunya membuat menu ini menjadi istimewa.

Sedangkan teman saya memesan Egg Mayo Tori Don. Menu ini berisi ayam goreng krispi dengan topping telur mayo. Rasa ayam krispinya sangat gurih, dagingnya lembut, dan paduan dengan telur mayonya semakin menambah cita rasa.

Untuk minumannya, kami memilih minuman yang kental dengan cita rasa khas Jepang, yaitu Iced Macha Latte. Minuman latte rasa macha ini membuat makan siang kami di Yoshinoya semakin lengkap.

Jika kamu sedang ada di Bandung dan sekitarnya, jangan lupa untuk mencicipi lezatnya menu halal di Yoshinoya. Tidak hanya menu original saja yang bisa dipesan di restoran ini. Kamu juga bisa memesan menu Beef Bowl dengan aneka pilihan topping yang membuat rasa Beef Bowlnya semakin “wah”. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, segera kunjungi restoran Yoshinoya terdekat favoritmu!
Yoshinoya Setiabudi Bandung
- Alamat: Hegarmanah, Cidadap, Jl. DR. Setiabudhi No. 49-51, Pasteur – Bandung 40153
- Phone: +62 22 82021767
- Opening Hours: 10 AM ~ 10 PM
Comments