Waktu yang tepat untuk mengunjungi Taman Koishiwa Korakuen Garden, Tokyo

Koishikawa Korakuen Garden

Koishikawa Korakuen (小石川後楽園) adalah taman Jepang yang dibangun pada zaman Edo. Ini adalah taman suci yang ditetapkan sebagai situs bersejarah khusus serta situs budaya khusus oleh Jepang. Taman ini dibangun dengan sebuah danau ditengahnya, ada berbagai keindahan yang tersembunyi di taman yang besar ini. Layanan panduan disediakan secara gratis, dan layanan panduan bahasa Inggris disediakan pukul 10 pagi pada hari Sabtu. Silakan menikmati taman bersejarah ini bersama dengan bunga musiman yang mekar.

Koishikawa Korakuen dipenuhi bunga sakura di musim semi

Koishikawa Korakuen

Ketika musim semi dating, pasti kita berfikir tentang taman ini. Sakura seperti Someiyoshino, Shidarezakura mekar dengan indahnya. Terdapat juga sebuah mahakarya, yaitu pohon sakura berusia 60 tahun yang mekar di taman. Dari akhir April hingga awal Mei, ada bunga gantung “Wisteria Jepang (藤)” yang menjadi pemandangan elok. Ada juga "Iris Jepang" ungu yang mekar di dekat jembatan di taman untuk dinikmati sambil perlahan melintasi jembatan itu.

Pada bulan Mei, Anda juga dapat membuat baling-baling helikopter dari bambu (竹トンボ) di kelas budaya.

Di musim panas

Mendekati musim panas, kamu dapat melihat padi hijau subur yang ditanam, memberikan suasana pedesaan yang damai. Bunga yang menambah warna di taman ini adalah bunga Teratai, yang akan berubah merah muda di antara pertengahan Juli hingga pertengahan Agustus. Kamu juga dapat melihat bunga putih (lily air) di taman bagian dalam dari akhir Mei hingga pertengahan Juni. Teratai dan Lily air tutup pada sore hari, jadi silakan nikmati di pagi hari. Kamu akan merasakan angina sepoi-sepoi yang menyegarkan, yang biasanya tidak bias didapatkan di kota. Jika berada di taman ini, memungkinkan untuk menikmati waktu yang sejuk dan santai.

Di Musim Gugur

 Koishiwa Korakuen Garden di Musim Gugur

Selama musim gugur, Lycoris Radiata, juga dikenal sebagai lily laba-laba merah, adalah hal yang dapat dilihat di taman. Banyak orang datang hanya untuk mengambil foto bambu yang dikelilingi oleh bunga merah. Dan padi yang ditanam pada bulan Mei siap dipanen saat musim gugur tiba. Anda bisa menyaksikan "orang-orangan sawah" di antara sawah kuning yang sudah matang. Dari pertengahan November hingga awal Desember, Maple dan Ginkgo akan berubah warna, menjadikan taman ini berwarna merah cerah yang merupakan pemandangan yang tidak boleh dilewatkan. Bersamaan dengan "Koyo Matsuri", kamu dapat menikmati daun musim gugur merah dan seni tradisional Jepang.

Di musim dingin

"Yukizuri (雪吊り)" dalam puisi musim dingin adalah alat untuk mencegah cabang-cabang pohon patah karena beratnya salju. Ini adalah metode tradisional menggunakan tali untuk melindungi cabang pohon. Cabang-cabang diikat sedemikian rupa sehingga pohon-pohon di taman masih terlihat indah selama musim dingin. Pada awal Februari hingga awal Maret, bunga plum mulai mekar dengan indah di kebun. Ada sekitar 90 pohon plum di kebun yang menghasilkan buah plum merah muda dan putih yang bisa dinikmati. Untuk dapat melihat bunga plum yang spektakuler di sebuah kota adalah salah satu dari banyak alasan orang asing berdatangan ke Tokyo.

Upacara Minum Teh

Di Koishikawa Korakuen, ada berbagai acara yang digelar berkaitan dengan musimnya, serta memungkinkan orang asing untuk menikmati budaya taman ini. Ada upacara minum teh yang diadakan pada hari-hari tertentu di mana kamu dapat mengambil bagian dengan biaya. Acara ini memungkinkan kamu menikmati rasa matcha dan kue manis Jepang ketika sedang duduk di tempat utama taman. Upacara ini adalah sekitar 50 menit, dan ada upacara minum teh yang diadakan dalam bahasa Inggris juga. Mengapa tidak coba kesempatan ini, untuk merasakan upacara minum teh yang otentik?

Berbagai acara menikmati bunga plum diadakan selama musim plum. Akan ada pameran tanaman, lokakarya, dan pameran seni tradisional. Akan ada tur khusus tentang plum, jadi ambil kesempatan ini untuk mempelajari lebih lanjut tentang plum!

Akses ke taman

Informasi tempat

  • Nama tempat: Koishikawa Korakuen (小 石川 後 楽 園)
  • Alamat jalan: 1 Chome-1-6 Kouraku, Bunkyo-ku, Tokyo

Akses:

  • 3 menit berjalan kaki dari stasiun Iidabashi jalur Toei Subway Oedo keluar dari C3.
  • 8 menit berjalan kaki dari pintu keluar timur stasiun Iidabashi jalur JR Soubu.
  • 8 menit berjalan kaki dari Stasiun Iidabashi jalur Metro Tokyo Tozai / Yurakucho / jalur keluar A1
  • 8 menit berjalan kaki dari gerbang pusat stasiun Korakuen jalur Tokyo Metro Marunouchi.
  • Jam operasi: 9 pagi ~ 5 sore (Entri terakhir pada jam 4:30 sore)
  • Hari istirahat: Akhir tahun ~ awal tahun (29 Desember ~ 1 Januari)
  • Lainnya: Wifi gratis (Wifi GRATIS & Tokyo) disediakan di area pusat layanan Koishikawa Korakuen. Layanan loker koin tidak disediakan, tetapi bisa menitipkan barang-barang secara gratis di pintu masuk kepada staf.

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend