Kalau ini pertama kalinya kamu akan mengunjungi Jepang, kamu mungkin bertanya-tanya bagaimana caranya sampai ke Tokyo dari Bandara Haneda. Untungnya untuk turis ada banyak pilihan nyaman yang tersedia. Jadi kali ini kami akan mengenalkan ke kamu semua cara ke Tokyo dari Bandara Haneda!
Dari Bandara Haneda ke Area Tokyo
Pergi ke pusat Tokyo dari Bandara Haneda sebenarnya sangat mudah. Ada banyak pilihan tersedia seperti monorail, kereta, bus shuttle dan juga taxi. Pilihan kamu mungkin terbatas tergantung dengan jam kedatangan kamu, jadi pastikan kamu sudah merencanakan transportasi kamu dari awal!
Kalau kamu mau pergi langsung ke Stasiun Tokyo, cara paling tepat adalah dengan menggunakan Tokyo Monorail sampai Stasiun Hamamatsu-cho. Di sana kamu perlu ganti ke JR Yamanote Line untuk pergi ke Stasiun Tokyo. Pilihan lainnya adalah dengan menggunakan kereta Keikyu Airport Line menuju Stasiun Shinagawa dan ganti ke JR Yamanote Line ke Stasiun Tokyo.
Dari Bandara Haneda ke Stasiun Shinjuku
Kalau kamu mau pergi langsung ke Stasiun Shinjuku dari Bandara Haneda, transportasi yang paling cocok adalah Limousine Bus. Biayanya kurang lebih 1200yen dan tersedia sepanjang hari. Hati-hati juga karena harganya akan jadi lebih mahal setelah tengah malam.
Pilihan lainnya adalah naik Keikyu Airport Line sampai Stasiun Shinagawa kemudian tukar kereta dengan JR Yamanote Line menuju Stasiun Shinjuku.
Limousine Bus
Ada banyak perusahaan yang menawarkan Limousine Bus yang bisa mengantar kamu ke berbagai hotel besar di wilayah Tokyo. Biayanya berbeda tergantung perusahaan tetapi biasanya berkisar antara 1000-2000yen, harganya juga tergantung dengan waktu.
Bus Bandara
Selain jasa Limousine Bus, Bandara Haneda juga terhubung dengan banyak kota di Tokyo, Chiba dan Prefektur Kanagawa. Umumnya titik tempat turunnya adalah stasiun besar atau pusat transportasi seperti YCAT di Yokoham.
Kalau kamu memutuskan untuk menggunakan bus dari Bandara Haneda, jangan lupa juga untuk mengecek lokasi penting terdekat dari hotel kamu untuk mencegah sampai-sampai kamu kesasar. Kalau kamu ada pertanyaan, petugas di meja resepsionis akan dengan senang membantu.
Monorail
Haneda Airport Monorail atau disebut juga Tokyo Monorail menyediakan koneksi antara Bandara Haneda dan Stasiun Hamamatsucho. Stasiun Hamamatsucho sendiri terhubung dengan JR Yamanote Line. Monorail beroperasi dari jam 5:00 pagi hingga tengah malam, dengan biaya rata-rata berkisar 500yen.
Kereta Terakhir
Kereta terakhir dari Bandara Haneda lewat Tokyo Monorail berangkat jam 12:05 pagi. Sedangkan kereta terakhir lewat Keikyu Airport Line berangkat jam 12:01 pagi pada hari kerja dan jam 12:02 di hari libur dan akhir pekan. Rencanakan perjalanan kamu dari awal supaya tidak ketinggalan kereta!
Taksi
Kalau kamu kurang beruntung dan kelewatan kereta dan bus terakhir, kamu selalu bisa menggunakan taksi! Taksi dari Bandara Haneda tarifnya rata dan berkisar antara 5900-11200yen tergantung tujuan kamu, ditambah charge tengah malam/dini hari.
WiFi
Kalau harga taksi terlalu mahal untuk kamu, kamu selalu bisa menggunakan Wi-Fi gratis yang tersedia di bandara untuk mengecek pilihan-pilihan lainnya. Koneksi Wi-Fi gratis di seluruh Terminal 1 dan 2.
Cukup cari SSID HANEDA-FREE-WIFI, lalu ikuti petunjuknya untuk terhubung ke internet! Kestabilan koneksinya juga tergantung lokasi kamu di bandara, jadi sebaiknya tetapi berada di area ruang tunggu selama menggunakan Wi-Fi.
Akomodasi
Misalnya kamu memilih untuk menginap di Bandara, hotel Royal Park Tokyo Haneda bisa kamu jangkau lewat lantai tiga area kedatangan. Harganya berbeda untuk setiap kamar, jadi cek dulu lewat internet.
Kalau kamu mau lebih berhemat, hotel Royal Park Tokyo Haneda juga menyediakan ruang istirahat 2000yen per jam yang dilengkapi TV dan sofa seharga untuk beristirahat santai sampai kereta mulai berjalan lagi.
Fasilitas Mandi
Pada skenario paling buruk di mana kamu lebih mending menunggu di area lobi sampai mulainya kereta pertama, kamu bisa menggunakan fasilitas ruang mandi Bandara Haneda yang tersedia 24 jam! Mereka menyediakan 15 ruang mandi dengan biaya 1030yen per orang per 30 menit. Biayanya sudah termasuk handuk, sabun, sampo dan kondisioner.
Gimanapun caranya, kamu pasti akan bisa sampai ke Tokyo dari Bandara Haneda dengan nyaman, baik kalau kamu sampai pagi atau malam di Jepang. Selamat berwisata di Jepang!
Informasi Lokasi
- Nama lokasi: Bandara Haneda
- Alamat: Hanedakuko, Ota, Tokyo 144-0041
- Akses: 22 menit dengan Tokyo Monorail dari Bandara Haneda ke Stasiun Hamamatsucho/25 menit dengan kereta Keikyu Airport Line dari Bandara Haneda ke ke Stasiun Shinagawa.
Comments