Top 5 Mobil SUV dengan Penjualan Tertinggi Tahun 2017

Mobil yang populer di Jepang umumnya adalah mobil yang cocok untuk jalanan sempit seperti model compact car yang irit bensin dan minivan dengan ruang dalam yang luas. Tetapi dalam beberapa tahun belakangan ini, model SUV yang cocok untuk jalanan jelek dan bersalju, penjualannya meningkat sedikit demi sedikit.

Kali ini kami akan memperkenalkan 5 SUV dengan penjualan tertinggi tahun lalu

Posisi 1: C-HR (Toyota), 117299 unit

Dengan menggunakan mobil hybrid Prius sebagai dasarnya, C-HR adalah SUV keren bergaya coupe. Ada dua model, satu dilengkapi powertrain hybrid penggerak roda depan yang irit dan satu lagi dimotori mesin turbo 1.2 liter penggerak 4 roda yang cocok untuk menempuh jalanan bersalju. Mobil ini langsung menjadi populer usai dirilis pada bulan Desember 2016. Ada beberapa kekurangan seperti bagasinya yang sempit dan ruang pandang yang kurang baik, tetapi desainnya yang berselera tinggi menutupi kekurangan tersebut.

Posisi 2: Vezel (Honda), 64332 unit

SUV ini keluar pada bulan Desember 2013. Di wilayah Asia biasanya dikenal dengan nama HR-V. Mobil ini juga memiliki dua model, satu adalah model hybrid 1.5 liter yang irit bensin dan yang kedua adalah model dengan output tinggi bermesin DOHC 1.5 liter. Untuk keduanya, pembeli bisa memilih tipe mobil penggerak roda depan maupun penggerak 4 roda. Bentuknya bermodel coupe dan mampu mengangkut 5 orang penumpang, kemudian di bagian belakang dilengkapi dengan bagasi berkapasitas 400 liter.

Posisi 3: Harrier (Toyota), 58732 unit

Mobil SUV ukuran sedang ini menggunakan mobil RAV4 yang dijual di pasar Amerika sebagai dasar, lalu interior dan eksteriornya diubah menjadi model mewah yang sesuai untuk pasar Jepang. Eksteriornya terlihat seperti Lexus RX, interiornya juga didesain dengan lekukan rumit khas Lexus. Mobil ini dijual dalam beberapa variasi yang mungkin juga menjadi alasan popularitasnya. Model hybrid yang hemat penggunaan bahan bakar, model turbo 2 liter dengan keluaran maksimum 231 tenaga kedua, dan model lebih murah dengan mesin naturally aspirated 2 liter.

Posisi 4: X-Trail (Nissan), 49873 unit

Di Amerika model ini dikenal dengan nama Rogue. Di pasar compact SUV (sama dengan model ukuran sedang di Jepang) Amerika, mobil ini bersaing merebut posisi nomor 1 dengan RAV4 produksi Toyota. Biasanya, mobil yang laku di Amerika tidak begitu diterima dengan baik di Jepang, tetapi X-Trail adalah salah satu pengecualian dengan popularitasnya di Jepang. Ciri khas mobil ini ada pada sistem penggerak 4 roda asli “ALL MODE 4x4 i” yang dimilikinya. Mobil ini juga dilengkapi descend brake untuk menuruni tanjakan curam di jalanan berkondisi buruk dan juga mesin yang cocok untuk menempuh jalan offroad.

Posisi 5: CX-5 (Mazda), 41622 unit

Mobil ini adalah SUV ukuran sedang generasi ke-2 Mazda yang dirilis pada bulan Februari 2017. Kelebihan mobil ini ada di kemampuan kecepatan tingginya yang luar biasa. Mobil ini memiliki tingkat keamanan tertinggi di antara SUV produk Jepang dengan kelas yang sama dalam hal perjalanan di jalan tol maupun jalanan berkelok di pegunungan. Di antara SUV dengan harga di bawah 4 juta yen, mobil ini satu-satunya dengan model bermesin turbo diesel yang hemat bahan bakar. Saat ini mesin mobil ini mampu mencapai daya 175 tenaga kuda, namun dalam waktu dekat sedang direncanakan peningkatan hingga 190 tenaga kuda.

Ekstra: Hustler (Suzuki), 72600 unit

Sistem di Jepang memisahkan statistik penjualan mobil penumpang biasa dengan mobil ringan. Tetapi ada satu SUV ringan yang tidak boleh terlewatkan, yaitu Suzuki Hustler.

SUV ringan ini keluar pada Januari tahun 2014. Model Jimny keluaran Suzuki yang sudah dijual selama 40 tahun dikenal sebagai mobil lintas alam yang mampu menembus jalanan berbatu maupun sungai yang dangkal. Walaupun Hustler jauh lebih mirip mobil penumpang daripada mobil Jimny, mobil ini menjadi popular karena citra Suzuki sebagai produsen SUV kasual. Pada tahun rilisnya, penjualan mobil ini melampaui angka 100000 unit dan sampai sekarang penjualannya tetap kuat. Panjang mobilnya 3.48 meter dan sangat kecil, namun ruang dalamnya sangat luas dan juga sangat nyaman.

Bagaimana? Kalau kamu sendiri akan pilih yang mana?

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend