Akihabara dikenal sebagai destinasi para wisatawan luar negeri sehingga sering disebut juga “World Akihabara”. Tidak hanya itu, Akihabara juga terkenal dengan animasi, chika idol dan sanktuari maid cafe dimana daerah ini merupakan pusat dari Otaku Culture di dunia yang sangat dibanggakan oleh negara Jepang.
Selamat menikmati liputan budaya untuk mengenal lebih jauh tentang Akihabara!
"Cure Maid Cafe" sebuah maid cafe orthodox
Cure Maid Cafe ini didirikan tahun 2001, jauh sebelum Akihabara Maid Cafe dipopulerkan oleh drama Densha Otoko.
Interior ruangan Cure Maid Café ini sangat chic, dan para pramusaji yang mengenakan seragam maid cafe yang panjang terlihat sangat natural.
Dan!
Katanya cafe ini menyajikan teh nomer 1 paling lezat di Akihabara....benarkah?
Inilah buktinya, Japan Tea Associate menganugerahkan sertifikat yang menyatakan bahwa Cure Maid Cafe adalah kedai yang menyajikan teh terlezat.
Hal ini berarti jika kamu ingin menghabiskan waktu minum teh di Akihabara, singgahlah di Cure Maid Cafe ini.
『Cure Maid Cafe』
Alamat: Gee Store Akiba 6F, Sotokanda 3-15-5, Chiyoda-ku, Tokyo
Hari libur: Tidak tentu (pengumuman libur melalui website)
Homepage: http://www.curemaid.jp/
@Home Cafe, maid cafe terbaik di dunia
Di Akihabara, toko apa yang sebaiknya kita kunjungi bila ingin menemukan Moe dan mendapatkan suasana yang menghibur?
Jangan khawatir, cobalah untuk singgah ke @home cafe yang merupakan kafe terbaik di Akihabara. Kafe nomer 1 di Akihabara berarti maid cafe terbaik di dunia, kafe ini merupakan panggung yang bagus untuk memulai debut di Maid Cafe. Bagi kamu yang baru pertama kali berkunjung ke maid cafe, tersedia manual di website official mereka berupa penjelasan dalam bentuk manga yang menarik dan mudah dibaca, sehingga pelajari terlebih dahulu aturan-aturan yang diterapkan.
Website @home cafe yang memuat penjelasan dalam bentuk komik
http://www.cafe-athome.com/about01/
Wow...Super Premium Maid?
Terus terang agak sulit mengidentifikasi arti dari slogan kafe ini yang membanggakan kafe mereka sebagai kafe terbaik di dunia, namun begitu melihat keberadaan sang Super Premium Maid, barulah dapat dipahami.
Ada sekitar 250 orang maid yang tergabung di @home cafe ini, namun yang dapat menjadi super premium maid hanya segelintir orang.
Tidak hanya parasnya yang cantik, seorang maid juga wajib terampil dalam bekerja, hampir mirip seperti Queen of Maid.
"Moe Moe Pink Curry"
Kari ini berkat sentuhan mantra terasa 100 kali lebih lezat.
(Seluruh kari yang telah diberi mantra ini rahasia)
@Home Cafe Main Branch
Alamat: Mitsuwa Building 4F – 7F, 1-11-4Sotokanda, Chiyoda-ku, Tokyo
Jam operasional: 11:00 – 22:00 (Sabtu, Minggu dan Hari libur nasional buka jam 10:00)
Hari libur: Tidak tentu (pengumuman libur melalui website)
Homepage:http://www.cafe-athome.com/
Trigger Happy, kafe berkonsep militer
Belakangan ini di Akihabara mulai menjamur tidak hanya maid cafe tapi juga berbagai kafe-kafe bertema khusus.
Dan inilah kafe sekaligus izakaya berkonsep militer yang bernama Trigger Happy.
Tersedia area Shooting Range di dalam kafe!
Saat ini semakin mudah menemukan orang-orang yang berlatih air gun di taman-taman, sehingga bagi mereka yang tinggal di tengah kota, dapat menemukan kafe yang menyediakan shooting range adalah suatu hal yang menyenangkan.
Kamu dapat mencicipi makanan ransum yang biasa dikonsumsi oleh pasukan militer!
Menu andalan Maid Cafe biasanya Omurice, tetapi di Trigger Happy, menu rekomendasi kafe ini adalah ransum yang biasa di konsumsi oleh para pasukan militer yang dibanderol dengan harga 850 yen.
Tersedia 3 jenis menu yaitu, Winner Kare, Duck Nikujaga dan Chinese style Karubi yang dapat disajikan dengan tambahan nasi putih seharga 150 yen.
Tunggu apalagi, datang dan kunjungi Trigger Happy, selamat mencicipi hidangan ransum militer.
Trigger Happy
Alamat: B1F, 5 Chome-2-7 Sotokanda, Chiyoda-ku, Tōkyō
Jam operasional: 11:30 – 14:00 18:00 – 22:30
(Sabtu, Minggu dan Hari libur nasional buka dari jam 15:00 – 22:30)
Hari libur: Tidak ada
Homepage:http://trigger-happy.co.jp/
Akihabara belum lengkap tanpa Chika Idol!
Menjadi terkenal seperti sekarang tentulah bermula dari amatir, seperti halnya Group Idol kesayangan masyarakat Jepang yang dikenal dengan “AKB 48” berawal dari panggung yang terletak di lantai 8 Don Quijote Akihabara, boleh dibilang group ini merupakan cikal bakal dari sebutan Chika Idol. (tentu tidak lepas dari peranan Yasushi Akimoto) Setelah itu group ini meroket dan sulit untuk mendapatkan tiket pertunjukkan Akihabara Theater tanpa melewati antrian yang mengular.
Apa maksudnya Sabtu, Minggu dan Hari libur nasional ada pertunjukkan Idol yang gratis?
Gimana ya ketika kita harus membayar tiket masuk untuk menonton idol yang tidak dikenal…?
Kabar baik bagi para penonton seperti itu. Idol Kamen Joshi (Masked Girls) mempertontonkan kebolehan mereka di teater tetap ”P.A.R.M.S” secara gratis hanya di hari Sabtu, Minggu dan hari libur nasional dari jam 15:00 sampai jam 16:10.
Ternyata para Chika Idol ini mampu membuat penonton terpesona!
Jangan lewatkan kesempatan menonton tanpa harus menguras kocek, sempatkan singgah ke sini meskipun hanya sekali, bila sedang berkunjung ke Akihabara untuk menonton pertunjukan Chika Idol.
『P.A.R.M.S』(Masked Girls Permanent Theatre P.A.R.M.S)
Alamat: 7F PASELA RESORTS AKIBA MULTI ENTERTAINMENT, 1-1-10 Sotokanda, Chiyoda-ku, Tokyo
Jam operasional: silahkan merujuk pada website official Kamen Joshi untuk jam buka theater
Hari libur: buka sepanjang tahun (tersedia live music setiap hari)
Homepage:http://www.alice-project.biz/
Bagaimana menurutmu Akihabara, seru bukan!!
Keseruan menghabiskan waktu di Akihabara seakan tanpa henti, mulai dari kafe berkonsep, maid cafe, chika idol dan masih banyak lagi.
Tunggu apalagi, langkahkan kakimu menelusuri budaya Akihabara dan kamu akan dibawa melihat sebuat dunia baru.
Artikel ini asli disadur dari website SPOT, Japanese Short Trip Information dan diedit untuk FUN! JAPAN.
"SPOT" menyediakan informasi tentang rekomendasi spot wisata yang ditulis oleh penulis lokal yang tinggal di area tersebut atau oleh penulis yang mempunyai pengetahuan banyak tentang spot wisata.
Jika kamu ingin membaca lebih banyak artikel di SPOT, silahkan cek di sini>>>https://travel.spot-app.jp/
Comments