Kamu pernah bertemu Robot Pengantar Pesanan di Prince Hotel - Tokyo?

Sejak tahun 2017, Shinagawa Prince Hotel N Tower mengadopsi robot pengantar pesanan "Relay". Robot dengan gerakan dan suara yang imut. Dia akan membawa handuk, sikat gigi atau fasilitas lainnya ke kamar tamu setiap kali tamu memesan dari kamar tamu melalui meja resepsi.

Kelebihan Robot “Relay”

Robot ini mempunyai kamera dan sensor di dalamnya, sehingga mampu menghindar tabrakan dengan tamu lain.
Dengan fasilitas nirkabel, dia mampu pergi, naik dan turun dari lift sendiri.

Penampakkan Relay, robot mini dengan tinggi 92 cm.

Dengan membuka tutup atasnya, di sana ada ruang dengan ukuran 26cm×22cm、tinggi 37cm dapat memuat barang hingga berat4.5kg.

Mari kita simak bagaimana caranya Relay ini bekerja:

  1. Tamu menelepon ke meja resepsionis untuk memesan sesuatu (misalnya makanan, amenity,dll)
  2. Staff hotel menyiapkan barang pesanan dan memasukkan ke robot “Relay”.
  3. Relay bergerak sendiri mulai dari naik lift dan berjalan menuju kamar tujuan.
  4. Mampu menghindar barang yang atau orang dari tabrakan,
  5. Telepon kamar berdering memberitahu barang telah sampai di depan kamar. Tamu dapat mengambil pesanan barang dari dalam robor “Relay”.
  6. Relay kembali ke lantai lobby dan mencharger sendiri. 

Mari kita lihat juga bagaimana Relay bekerja di video berikut:

Video ① Robot bergerak dari tempat pengisian ulang listrik, sampai ke meja lobby

Video ② Staff hotel memasukkan pesanan tamu ke dalam robot Relay, kemudian bergerak ke arah lift.

Video ③ Setelah tiba di lift, dengan penyampaian secara nirkabel, meminta untuk pergi ke lantai tujuan, dan robot masuk sendiri ke dalam lift.

Video ④ Setelah keluar dari lift dia berjalan sendiri ke kamar tamu

Relay turun di lantai tujuan, bergerak di lorong hotel menuju kamar tujuan. Relay kemudian menelepon ke kamar tersebut memberi tahu bahwa pesanan datang. Begitu pintu kamar dibuka, secara otomatis tutup atas robot terbuka dan tamu dapat membawa pesanannya. Tutup robot langsung menutup kembali saat barang pesanan diambil, dan meminta tamu untuk memberikan nilai pelayanannya. Jika tamu memberikan nilai tertinggi, Relay akan mengeluarkan bunyi yang lucu, sambil menggerakan badannya ke kanan dan kiri tanda senang.

Menarik bukan? Bagaimana menurutmu? Relay dalam sehari bisa mengantarkan 10 pesanan ke kamar hotel lho! Ingin bertemu dengan Relay? Lain kali jika berkunjung ke Tokyo, menginaplah di Shinagawa Hotel N Tower!

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend