Namja Fried Dumpling Stadium – mengobati kerinduan makan dumpling

20170827-17-1-namja-frieddumpling-stadium

Fasilitas Hiburan di Sunshine City

Bila pergi ke Sunshine City di Ikebukuro, Tokyo, biasanya orang akan berpikir untuk pergi ke akuarium atau Pokemon Store. Namun sebenarnya masih banyak fasilitas hiburan di Sunshine City yang bisa menghabiskan waktumu. Hari ini, saya akan memperkenalkan "Namja Town" dan "Namja Fried Dumpling Stadium", yang didirikan oleh perusahaan game terkenal, Namco. Tiketnya sekitar 500 Yen per orang. Tetapi jika kamu ingin menikmati semua atraksi yang ada, kamu bisa memilih opsi lainnya yaitu all-you-can-play seharga 3.300 yen.

20170827-17-2-namja-frieddumpling-stadium

20170827-17-3-namja-frieddumpling-stadium

20170827-17-4-namja-frieddumpling-stadium

20170827-17-5-namja-frieddumpling-stadium

Namja Town

Kamu mungkin berpikir karena terletak di Sunshine City, tempat tersebut merupakan tempat hiburan kecil yang berjejer dengan toko-toko sekitar. Kenyataannya Namja Town tertata sangat baik, dengan berbagai area berbeda sehingga memberikan suasana yang tentu saja berbeda. Ada tiga tempat utama di tempat hiburan ini.

Area Pertama

Yang pertama tempat hiburan bernuansa Jepang tempo dulu yang mewakili zaman Showa, sehingga akan membuat pengunjungnya bernostalgia. Kamu dapat merasakan langsung suasana bagaimana jalanan di zaman tersebut.

Area Kedua

Tempat kedua mengusung tema fantasi karena dirancang dengan banyak atraksi futuristik.

Area Ketiga

Lalu tempat ketiga, merupakan ajang uji nyali karena disini merupakan tempat rumah hantu bergaya Jepang. Rumah berhantu di Jepang sangat berbeda dengan negara lain, ada arwah penasaran lalu monster-monster menyeramkan.

Jadi jika kamu ingin mencoba wahana horor dengan cara yang berbeda, tidak ada salahnya mampir kesini. Selain itu, tempat hiburan ini juga terkadang berkolaborasi dengan manga, anime serta game, dan menciptakan atraksi khusus.

20170827-17-6-namja-frieddumpling-stadium

Area Gaya Jaman Showa

The Namja Fried Dumpling Stadium berada di tempat Showa. Kedai ini menyajikan pangsit terkenal dan spesial dari seantero Jepang. Lebih dari itu, kedai ini menjual pangsit yang dikenal sebagai "Best 4 Dumplings" di Jepang. Berikut ini, saya akan memperkenalkan pangsit apa saja yang mereka miliki.

20170827-17-7-namja-frieddumpling-stadium

Kedai yang menjual dumpling :Yokohama’s Chinatown

Kedai ini menjual pangsit dari tiga restoran terkenal di Chinatown Yokohama. Dua di antaranya adalah pangsit khas Cina, satu berisi sayuran dan satunya lagi pangsit rebus. Yang lainnya adalah pangsit goreng dari Kobe, yang menggunakan miso dari Kobe sebagai sausnya.

20170827-17-8-namja-frieddumpling-stadium

Kedai yang menjual dumpling : Utsunomiya

Berbicara mengenai Utsunomiya, hal pertama yang terlintas dalam benak pasti pangsit gorengnya. Kedai ini memiliki pangsit goreng terbaik dari Utsunomiya; ditambah lagi dengan restoran pangsit goreng bergengsi dari Shizuoka yang dibuka sejak tahun 1953.

20170827-17-9-namja-frieddumpling-stadium

Kedai yang menjual dumpling : Dua jenis dumpling goreng

Kedai ini menjual dua macam pangsit goreng “bersayap", yang berarti bagian renyah yang dihasilkan ketika menggoreng pangsit tetap disisakan. Banyak orang malah menyukai bagian ini karena teksturnya yang menarik. Dan karena biasanya ada dua jenis pangsit yang berbeda dari masing-masing kedai, kamu dapat mencicipi pangsit dari masing-masing kedai dan menemukan perbedaan rasanya yang unik.

20170827-17-10-namja-frieddumpling-stadium

Kedai ini menjual pangsit yang bahannya berasal dari salah satu “tiga wagyu” (daging sapi Jepang) terkenal. Selain itu, pangsit ini pun telah menerima penghargaan emas sebelumnya!

20170827-17-11-namja-frieddumpling-stadium

Kedai ini menjual pangsit terkenal dari Hokkaido. Konon, pangsit yang dibuat memiliki paduan sempurna antara sayuran, daging dan kulit pangsitnya.

20170827-17-12-namja-frieddumpling-stadium_new

Kedai ini menjual pangsit khusus yang terlihat seperti roti kukus. Sejarah restoran aslinya bisa ditelusuri kembali ke tahun 1964.

20170827-17-13-namja-frieddumpling-stadium

Kedai ini menjual pangsit goreng yang dimasak dengan wajan baja panas dan merupakan restoran yang terkenal dari Hakata. Konon, wajan yang digunakan untuk menggoreng dapat mengeluarkan rasa dan umami dari pangsit dengan cara yang lebih baik.

20170827-17-14-namja-frieddumpling-stadium

Pada akhirnya, saya memilih 5 macam pangsit dari kedai-kedai tersebut. Bagi saya, yang terbaik adalah pangsit goreng dengan topping keju! Ini adalah hidangan menarik karena kamu bisa mengetahui bagaimana sebuah pangsit sederhana bisa berubah menjadi istimewa. Bagian yang terbaik adalah kamu bisa membandingkan pangsit mana yang merupakan favoritmu! Sebuah pengalaman yang menyenangkan! Jika kamu pergi ke Ikeburo, jangan lupa untuk singgah ke Namja Town!

<Info>

Website: http://www.namco.co.jp/tp/namja/
Jam operasional: 10:00~22:00
Alamat: 2/F Sunshine City, 3-1-3 Higashi-Ikebukuro, Toshima-ku, Tokyo
Akses: 8 menit berjalan dari Stasiun Ikebukuro, 3 menit dari Stasiun Higashi-Ikebukuro

Peta:

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend