Seijinshiki (成人式) dalam bahasa Jepang mempunyai arti “upacara perayaan menginjak dewasa”. Diadakan sekali dalam setahun, di Hari Libur Nasional Hari Menginjak Dewasa di setiap hari Seniin minggu kedua di bulan Januari.
Perayaannya ditayakan bagi remaja yang menginjak umur 20 tahun di tahun tersebut, dan mendapat hak dan kewajiban sebagai satu orang dewasa. Biasanya diadakan di aula kabupaten / city hall. Biasanya dihadiri penduduk setempat, sekaligus sebagai ajang reuni di kampung halaman.
Wanita biasanya mengenakan kimono tradisional yang bernama “furisode”, yang memiliki ciri khas berlengan panjang. Pria biasanya mengenakan kimono tradisional hakama, atau kemeja lengkap.
Yuk mari mencoba untuk menghafal kalimat-kalimat ini sebelum kamu pergi ke Jepang!
===============================
●Kotoshi no seijinshiki wa ikimasuka?
(今年の成人式は行きますか?)
> Apakah kamu akan menghadiri acara Seijinshiki tahun ini?
●Seijinshiki ni kiru fuku wa mou kaimashitaka?
(成人式に着る服はもう買いましたか?)
> Apakah kamu sudah mempersiapkan pakaian yang akan dikenakan untuk acara Seijinshiki?
===============================
Selanjutnya tinggal pergi ke Jepang dan mempraktekkannya di Jepang!
■■■ Artikel sebelumnya ■■■Series Lengkap FUN! JAPAN WORDS
Previous Word
Kinga Shinnen (謹賀新年) Fun! Japan Words vol.126
Comments