Tren Make-up “Kawaii” dari Canmake

Teman-teman tahu Canmake tidak?

Canmake adalah brand kosmetik terkemuka asal Jepang yang sudah hadir selama 30 tahun di negara asalnya.  Canmake sudah hadir di Indonesia sejak akhir 2014. Canmake telah dipercaya oleh banyak kalangan, mulai dari remaja pemula di bidang make-up, beauty enthusiast, pekerja kantoran, hingga para professional make-up artist. Rahasianya ada pada tampilannya yang natural dan segar, sehingga cocok digunakan setiap hari di berbagai kesempatan.

Lalu apa bedanya Canmake dibandingkan dengan brand kosmetik lainnya di Indonesia?
Berbeda dengan brand lain, Canmake menghadirkan kualitas dan tren make-up “kawaii” khas Jepang!
Ada beragam jenis kosmetik Canmake, mulai dari foundation, powder, eye shadow, blush on, hingga lipstick. Indonesia menjadi negara ke-12 dalam pemasaran produk Canmake di luar Jepang lho.

Produk Canmake sendiri sudah bisa teman-teman dapatkan di beberapa store di Jabodetabek seperti Guardian (Plaza Indonesia, Grand Indonesia, Taman Anggrek, Kelapa Gading, Central Park, Artha Gading, Pondok Indah Mall, AEON, dan Emporium Pluit), Central Department Store Grand Indonesia, AEON Mall, STAR Department Store Mall Kelapa Gading dan Summarecon Mall Bekasi, Matahari Department Store Cilandak Town Square, Pejaten Village, Mall Taman Anggrek, Mall Ciputra serta Beauty Couture Mall Taman Anggrek dan Mall Kelapa Gading 3. Adapun untuk di Cirebon, CANMAKE tersedia di Grage City Mall (Centro Dept. Store) dan di Surabaya, di Jayanata Beauty Plaza Mawar dan Matahari Departement Store Tunjungan Plaza. Banyak ya :)

Canmake
Canmake store di Grand Metropolitan Mall

Nah, tentang tema makeup, Canmake merekomendasikan tema makeup Blushed Cheeks, yang sedang menjadi trend di Jepang saat ini. Tema makeup tersebut membuat tampilan wajah natural dan segar sehingga cocok untuk diaplikasikan sebagai makeup sehari-hari.

Canmake
Canmake Cream Cheek

Teman-teman bisa merias diri dengan tema Blushed Cheeks dengan menggunakan Cream Cheek dari Canmake. Blush on bertekstur gelnya dapat dengan mudah menyatu dengan kulit wajah teman-teman. Selain menjadi perona pipi, Cream Cheek juga memberikan kelembapan kepada kulit karena formulasi gelnya yang lentur. 

Canmake
Canmake Cream Cheek

Cream Cheek sangat cocok untuk diaplikasikan pada semua alas bedak dan dapat digunakan di atas alas bedak bubuk maupun cair. Ada berbagai pilihan warna yang cerah yang bisa membuat pipi teman-teman terlihat merona natural serta tahan lama.

Begini cara pemakaiannya:
1. Ambil Cream Cheek secukupnya dengan ujung jari, dan tekan jari yang sudah terkena warna pada area pipi

Canmake

2. Baurkan warna dengan menepuk ringan pada area pipi dengan ujung jari

Canmake

Buat teman-teman yang penasaran dengan Cream Cheeknya Canmake, bisa mendownload kupon Canmake Cream Cheek diskon Rp 50.000 dari harga normal Rp 128.000 di sini.

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend