Akhir-akhir ini gaya traveling ke Jepang yang sedang hits, adalah berkunjung lebih dari 2 kota. Contohnya adalah pergi ke Hokkaido untuk menikmati pemandangan alam di musim gugur setelah puas berbelanja di Tokyo.
Dalam sekali berkunjung selagi bisa sebanyak mungkin bisa melakukan berbagai aktifitas seperti belanja, menikmati alam, wisata kuliner, dan menikmati berbagai atraksi di taman hiburan, dan masih banyak lagi.
Kami akan menerangkan 2 alasan gaya wisata terbaru yang sedang hits di Jepang akhir-akhir ini, karenanya baca artikel ini sampai selesai ya!
Rekomen 1 : Sekali datang 2 kali lipat kepuasan menikmati lebih dari 2 tempat (Satu Hokkaido satu tempat lain)
Itinerary bagaimana yang selama ini kamu gunakan saat berwisata ke Jepang? Apakah tinggal di Tokyo 3 hari 2 malam untuk belanja dan wisata kuliner? Atau menikmati pemandangan alam yang masih alami di Hokkaido? Mengambil foto yang indah dari pesawat, dan men-share nya di SNS? Atau mengunjungi Kyoto?
Sangat disayangkan jika kamu hanya bisa menikmati satu tempat saat kemu berwisata ke Jepang! Bulan Oktober adalah musim gugur yang akan indah dengan daun Momiji, bulan Desember~ akan indah dengan pemandangan salju, terutama salju di Hokkaido kami sangat rekomendasikan, dari sana kamu bisa kamu bisa pergi lagi ke kota lain. Ini adalah gaya wisata baru yang sedang hits di Jepang.
Oktober Tokyo (Belanja produk terbaru yang sedang hits) -> Hokkaido (Momoji di musim gugur)
Desember Tokyo (Hiasan lampu illuminasi) -> Hokkaido (Salju di musim dingin)
Desember Itami (Osaka) (Lampu illumninasi & wisata kuliner) -> Hokkaido (Salju di musim dingin)
April Fukuoka (Sakura mekar di musim semi) -> Hokkaido (sisa salju musim dingin)
Di Hokkaido, tentu saja selain bisa menikmati salju, juga bisa menikmati wisata kuliner dengan bahan segar seafood yang bisa dinikmati dengan harga terjangkau. Hokkaido juga terkenal di kalangan orang Jepang. Dengan wisata selama 5 hari 4 malam, kamu bisa menikmati semuanya!
Rekomen 2: Ongkos transportasi domestik yang murah! (tiket sekali pergi 5,400 yen~ )! Cepat dan Nyaman!
Kamu sudah tahu
Japan Explorer PASSyang dikeluarkan JAL? Dengan menggunakan pesawat JAL penerbangan domestik kamu bisa mendapat tiket pesawat sekali pergi seharga 5,400 yen~10,800 yen (harga normal tiket pp seharga lebih dari 40,000 yen). Harga ini hanya berlaku untuk wisatawan asing yang datang ke Jepang.
Harga 5400 yen adalah harga tiket dari/ ke Hokkaido, Tohoku, 7560 yen untuk keberangkatan ke kepulauan Okinawa.
Jalur penerbangan lainnya seharga 10,800 yen.
Di bawah ini contoh mudah akses transportasi dengan pesawat dan shinkansen.
Dari |
Tujuan |
Dengan Pesawat |
Dengan Kereta Api (Shinkansen, kereta) |
Hokkaido |
21,600 yen, 1 jam 30 menit |
29,11 yen 4 jam |
|
Itami (Osaka) |
Hokkaido |
21,600 yen 1 jam 45 menit |
29,110 yen 10 jam 51 menit |
Fukuoka |
Hokkaido |
21,600 yen 2 jam 15 menit |
29,110 yen 14 jam |
PRAKTIS! Membawa koper dan naik shinkansen akan ribet! Tapi jika dengan pesawat, akan lebih mudah karena bisa dititipkan! Juga di dalam pesawat tersedia Wi Fi gratis! Dari dalam pesawat kamu bisa tetap eksis di SNS!
Harga di atas hanya berlaku untuk wisatawan asing yang tinggal di luar Jepang. Cara membelinya pun mudah! Bisa memesan dari websitenya di internet. Juga tidak akan masalah untuk transfer pesawat dari penerbangan internasional ke penerbangan domestik,tarifnya tetap sama.
Japan Explorer PASS seperti yang telah diterangkan di atas harga sekali penerbangan (PP) adalah seharga 10,800 yen, dan maksimum penerbangan adalah sampai 5 kali, bagaimana cara menghitungnya?
Di sini Fun! Japan akan menerangkannya dari tabel di bawah ini
※Sumber dari website Japan Explorer PASS
Pertama-tama, bagaimana jika kamu menghitung budget sesuai dengan destinasi yang kamu inginkan?
Dapat reserve dari sini>>Japan Explorer PASS
Comments