Selama ini Oita terkenal dengan resor onsen seperti Yufuin dan Beppu, sementara Kuju (atau terkadang dieja dengan Kokonoe) kurang begitu dikenal, walau sebenarnya mempunyai standar pemandangan yang sama indah di Oita. Hutannya memberikan banyak alasan untuk dikunjungi. Pada musim gugur (sekitar Oktober-November), adalah waktu yang tepat untuk mengunjungi karena indah dengan daun merah yang berguguran (momiji 紅葉). Pada musim dingin, menjadi resor ski, merupakan salah satu ski resor dari tiga yang terdapat di Kyushu! Yang masih termasuk murah jika dibandingkan pergi ke Hiroshima dll, ketika base kamu berada di Kyushu. Dan tentu saja! Sumber pemandian air panas!
Kami pergi ke sana pada awal musim gugur, bukannya musim gugur yang merah dengan daun dan musim dingin yang putih, kami berbaur dengan alam, seakan tertiup angina oleh hijaunya musim panas. Kami pergi ke, dan menginap di pemnadian air panas (Sujiyu Onsen), tapi karena kami sudah cukup menulis tentang onsen di Oita, artikel kali ini akan mengenalkan lima objek wisata lainnya yang telah kami kunjungi di Kuju.
Peta
Cara Akses
Cara utama menuju ke Kuju adalah dengan naik bus, atau dengan kereta api. Untuk bus, kamu bisa naik bus dari Fukuoka menuju Beppu, Yufuin dan Sunlight, yang keduanya berhenti di Kokonoe Town. Untuk naik kereta api, kamu perlu turun di Bungo Nakamura dan kemudian naik bus lokal ke selatan menuju hutan!
Air Terjun Ryumonno (龍門の滝)
Kami meninggalkan Fukuoka dan kami berhenti di Air Terjun Ryumonno (arti kata harfiahnya Pintu dari Naga) untuk istirahat dan makan siang. Kami dengar saat musim panas, kamu dapat membawa baju renang dan bermain di bawah air terjun!! Sayangnya saat kami datang ke sini adalah saat musim gugur jadi terlalu dingin buat kami.
Air terjun Ryumonno
Mereka menjual minuman yang disebut Ramune, yang sangat populer dan mengingatkan kita pada jaman saat masih anak-anak! Kamu wajib meminumnya, terutama dengan cara minum dingin, bukan dari kulkas akan tetapi dingin oleh air terjun!
Kucing Jepang yang sedang istirahat, tidak peduli dengan dengan keberadaan manusia.
Peta
Jembatan Gantung “Impian” Kuju (九重夢大吊橋)
Sama dengan pemandangan Kuju/Kokonoe yang terkenal -- dan berlokasi di dekat jalan tol—tempat strategis yang dikunjungi wisatawan.
Kamu dapat menikmati pemandangan lembah --- jika kamu tidak takut akan ketinggian!
Sekarang, kami meminta kamu sedikit berimajinsi, Bayangkan jika pemandangan di atas berubah menjadi hamparan merah, kuning, oranye dan hijau?
Peta
Neraka Komatsu (小松地獄)
Di dekat tempat kami menginap (Sujiyu Onsen), terdapat “neraka onsen” (地獄), yang letaknya tidak seragam, dan pertimbangkan jika kamu berada di sana akan menemukan uap dan bau belerang!
Kelihatannya seperti sungai biasa—sebenarnya di sini lumayan panas walau tidak sampai menggolak!
Panorama Neraka Komatsu
Sekarang, kamu bisa merebus telur – secara gratis!
Kami sangat menyarankan untuk membeli telur di toko sebelum memasuki kawasan Kuju ini, karena tidak ada toko kombini di sekitarnya. Kami tidak sempat membeli dan kami sangat menyesal!
Peta
Taman Bunga Kuju (くじゅう花公園)
Sangat indah – dan tidak mahal, lokasinya dekat dengan farms dan Gunung Aso. Juga dekat dengan kota Kokonoe jadi kami sangat merekomendasikan kamu untuk mampir ke sini!
Peta
Lastly, as mentioned, Mount Aso is actually just near the garden. We actually went a little bit further and stepped into the Kumamoto Prefecture to visit the Daikanbo (大観峰), from where you can enjoy a magnificent view of the valley.
Peta
Comments