Apa yang terpikirkan oleh anda jika mendengar kata- kata “musim dingin”? Pasti yang terbayang oleh anda adalah indahnya melihat hujan butiran salju yang seputih kapas dan asyiknya melakukan olah-raga musim dingin seperti ski dan snowboard. Begitu juga dengan saya. Begitu musim dingin tiba, saya sudah tidak sabar untuk merencanakan ke daerah bersalju untuk bersenang-senang bermain salju dan olah raga musim dingin. Selama 5 tahun tinggal di Jepang, setiap musim dingin, saya selalu pergi ke Ski Resort di Niigata Prefektur atau Yamanashi Prefektur untuk bermain ski. Tapi tahun ini, saya ingin mempunyai pengalaman yang berbeda, pergi ke tempat bersalju yang belum pernah saya kunjungi sebelumnya juga mencoba bermain snowboard. Akhirnya saya memesan paket untuk bermain ski / snowboard ke salah satu ski resort di daerah Fukushima Prefektur yang bernama Inawashiro Ski Resort. Paket ini harganya cukup ekonomis, hanya sebesar ¥6,000 sudah termasuk bis PP, sewa peralatan dan baju ski / snowboard, juga berendam di pemandian ala Jepang ( Onsen ) setelah bermain ski.
Inawashiro Ski Resort ini berada Kota Inawashiro yang tepatnya berlokasi di bagian timur lereng Gunung Bandai. Perjalanan dari Tokyo ke Inawashiro Ski Resort memakan waktu kurang lebih 3 jam dengan naik bis. Perjalanan dengan bis ini tidak non-stop, bis berhenti 2 kali di tempat peristirahatan untuk memberikan waktu kepada penumpang untuk pergi ke toilet atau membeli makanan dan minuman. Saya tiba di sana sekitar jam 11 siang. Sesampainya di Ski Resort, saya terpukau oleh keindahan pemandangan Kota Inawashiro yang dapat saya nikmati dari ketinggian lokasi ski. Langit terlihat begitu cerah dan rumah-rumah penduduk di Kota Inawashiro tertutup salju putih. Dari lokasi ski ini, terlihat juga pemandangan Danau Inawashiro yang terdapat di tengah kota. Keindahan pemandangan ini seperti di negri dongeng.
Selesai menikmati pemandangan kota dan berfoto-foto, saya menuju gedung utama yang terdapat di lokasi ski. Di dalamnya gedung ini terdapat berbagai macam fasilitas seperti restoran, toko souvenir, tempat penyewaan baju dan peralatan ski, juga pmandian air panas ala Jepang ( Onsen ). Sebelum bermain ski, saya makan siang dulu di restoran di gedung ini. Karena cuaca cukup dingin, saya ingin makan makanan hangat yang berkuah. Akhirnya saya memilih menu Udon ( Mie Jepang ). Menu mie ini terasa sangat nikmat apalagi ditambah dengan tempura sebagai pelengkapnya. Setelah makan siang, saya segera mengenakan baju khusus untuk bermain snowboard yang saya sewa dari rental, kemudian siap bermain snowboard. Setelah siap, saya menuju ke area ski dan mulai bermain di lokasi dengan ketinggian salju yang landai. Karena saya masih seorang pemula, saya tidak menggunakan fasilitas ski lift yang membawa para pemain ski / snowboard untuk meluncur dari lokasi ski yang lebih tinggi.
Saya menghabiskan waktu selama 3 jam untuk bersenang – senang bermain salju dan snowboard . Saya banyak mengambil foto juga menikmati menonton para pemain ski / snowboard yang sudah sangat mahir. Setelah puas bermain salju, saya berendam di dalam onsen untuk membersihkan dan menghangatkan badan saya sebelum pulang ke Tokyo. Dalam perjalanan pulang ke Tokyo, saya mampir di tempat peristirahatan dimana terdapat toko yang menjual berbagai macam oleh –oleh. Disana saya membeli susu dengan rasa stoberi sebagai oleh –oleh untuk teman –teman saya di Tokyo. Hari itu saya merasa sangat senang sekali. Saya berharap, sebelum musim dingin selesai, saya dapat kembali ke Inawashiro Ski Resort untuk menikmati bermain snowboard.
・Nama Tempat : Inawashiro Ski Resort
・Alamat : 〒969-3102 Fukushima Prefecture Yama-gun Inawashiro-machi Hayama 7105
・Telepon : 0242-62-5100
・Jam Kerja : 7: 30 - 15: 30 (weekdays ) 7: 30 - 16: 00 (Saturday and Sunday)
・Hari Libur : tidak ada
・Kisaran Biaya : ¥6,000 - ¥8,000
・URL : http://www.inawashiro-ski.com/
Comments