Peringkat 10 Besar Penjualan Oleh-oleh Manis di "Stasiun Tokyo". Oleh-oleh Apa Yang Perlu Diperhatikan Saat Musim Panas 2024?


Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan

"Peringkat 10 Besar Penjualan Oleh-oleh Manis Edisi Terbatas Stasiun Tokyo yang Dijual di Fasilitas Komersial di Stasiun Tokyo 'Gransta Tokyo'" (※1). Semuanya dapat dibeli di dalam gerbang pintu masuk Stasiun Tokyo. Silahkan cek jika Anda kesulitan memilih oleh-oleh di Stasiun TokyoSelain itu, nantikan juga produk baru dengan kemasan Bangunan Stasiun Tokyo Marunouchi dan rekomendasi camilan manis edisi terbatas di Stasiun Tokyo yang menggunakan mangga musim panas.

(※1)Berdasarkan total penjualan di toko fisik dari tanggal 1 Mei 2024 (Rabu) hingga 31 Mei 2024 (Jumat). Ini mencakup penjualan produk manis biasa yang dijual sepanjang tahun, dan tidak termasuk produk musiman. Beberapa penjualan dilakukan di lokasi lain selain fasilitas yang ditargetkan untuk acara khusus, dll. Ada penjualan beberapa toko yang tidak termasuk. Hanya satu produk dari setiap toko yang dipilih.

(※2)"Pertama kali masuk peringkat" termasuk produk dengan kapasitas yang berbeda yang pernah masuk dalam "Peringkat 10 Besar Penjualan Camilan Manis Oleh-oleh Khas Stasiun Tokyo" yang telah diumumkan sebelumnya dan produk yang masuk dalam "Produk Baru: Peringkat 10 Besar Penjualan Camilan Manis Oleh-oleh Khas Stasiun Tokyo".

Peringkat Penjualan Oleh-oleh Manis Edisi Terbatas Stasiun Tokyo TOP10


Nama ProdukIsi & HargaNama TokoNama Area Gransta Tokyo
1Cookie Sandwich Hazelnut dan Raspberry
6 pcs 1.560 yen
COCORIS
Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F
2Kaleng Assorted Maple Cookie
2 jenis masing-masing 8 pcs 2.500 yen
The Maple Mania
Area Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F
3
Gummitzel Box Isi 6 pcs, Terbatas di Stasiun Tokyo
1 kotak 1.000 yen
Hitotsubu Kanro (Gransta Tokyo)
Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1
4Tart Crème Brûlée Isi 8 pcs
1 kotak 1.674 yen
Falling in Love with a Coffee Shop.
Area Silver Bell Square di dalam Gerbang B1
5Calbee+ x Tokyo Banana Jagariko Golden Consomme Flavor
4 bungkus 993 yenJaga BouldeArea Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F
6Maple Castella
6 pcs 1.296 yen
nuevo by BUNMEIDO
Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F
7Financier [Camembert & Lemon]
5 pcs 1.296 yen
THE DROS
Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1
8Cheesecake Sandwich
1 pcs 410 yen
Now on Cheese♪ Hello, Tokyo Station
Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F
9French Toast Financier Vanilla & Milk
6 pcs 1.188 yen
Ivorish
Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1
10Hiroo no Bischeene Assorted 8 pcs
1 kotak 2.300 yen
BURDIGALA TOKYO
Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Peringkat 1: Cookie Sandwich Hazelnut dan Raspberry (COCORIS)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Cookie Sandwich Hazelnut dan Raspberry 6 pcs 1.560 yen / COCORIS(Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Toko spesialis kue manis yang bertema kacang-kacangan. Pasta hazelnut dan raspberry yang kaya akan rasa, diapit di antara cokelat susu dari Spanyol dan cookies original buatan toko layaknya sandwich.

  • Harga 1.560 yen per kotak isi 6 pcs
  • Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Peringkat 2: Kaleng Assorted Maple Cookie (The Maple Mania)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Kaleng Assorted Maple Cookie 2 jenis masing-masing 8 pcs 2.500 yen / The Maple Mania (Gransta Tokyo / Area Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Kaleng edisi terbatas ini berisi 'Maple Chocolate Cookies', produk ekslusif Gransta Tokyo, dan 'Maple Butter Cookies', kue klasik favorit yang terkenal. Dikemas dalam kaleng emas yang mewah, membuat produk ini cocok dijadikan sebagai oleh-oleh.

  • Harga 2.500 yen berisi 8 pcs masing-masing untuk 2 jenis rasa (total 16 pcs)
  • Gransta Tokyo / Area Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Peringkat 3:Gummitzel Box Isi 6 pcs, Terbatas di Stasiun Tokyo (Hitotsubu Kanro)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Gummitzel Box Isi 6 pcs edisi terbatas Stasiun Tokyo 1 kotak 1.000 yen / Hitotsu Kanro (Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Satu set berisi enam 'Gummitzel', gummy generasi terbaru dengan tekstur renyah di luar dan lembut di dalam.

  • Harga 1.000 yen per kotak isi 6 pcs
  • Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

※ Kemasan ini hanya tersedia di Stasiun Tokyo
※ Cara pembelian: Menggunakan Sistem Tiket Digital (Sistem tiket digital ini digunakan untuk mengurangi kemacetan. Anda bisa mendapatkan tiket untuk hari berikutnya melaluin akun resmi LINE "Hitotsubu Kanro" (Diperbarui setiap hari pada pukul 00:00). Diharapkan untuk datang ke toko pada waktu yang ditentukan pada tiket.
※ Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi: https://kanro.jp/blogs/hitotubu-news/20240408/

Peringkat 4: Tart Crème Brûlée Isi 8 pcs (Falling in Love with a Coffee Shop.)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Tart Crème Brûlée 1 kotak isi 8 pcs 1.674 yen / Falling in Love with a Coffee Shop. (Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Satu gigitan brûlée yang lezat dengan tekstur renyah yang tak tertahankan. Krim dengan aroma vanila yang menyerupai puding, dikaramelisasi dengan api terbuka hingga renyah. Diikuti dengan saus karamel yang pahit manis melimpah dari dalam.

  • Harga 1.674 yen per kotak
  • Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Peringkat 5: Calbee+×Tokyo Banana Jagariko Rasa Golden Consomme (Jagariko)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Calbee+×Tokyo Banana Jagariko Rasa Golden Consomme 4 bungkus 993 yen / Jagariko (Gransta Tokyo / Area Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk1F)

Rasa ini terinspirasi dari sup consomme berwarna keemasan yang jernih, memiliki cita rasa yang elegan yang seolah-olah telah dipersiapkan dengan banyak waktu dengan hati-hati membuang buih-buih dari sup. Pembuatan bumbunya diawasi oleh "Hiroo Onogi", restoran Jepang terkenal yang mengejar "kelezatan" dan "kenikmatan" esensial dari masakan Jepang. Rasa consomme, rasa standar keripik kentang ini telah dibuat menjadi rasa yang sederhana namun juga mendalam sehingga dapat merasakan rasa ayam dan sayurannya yang lezat.

  • Harga 993 yen per 4 bungkus
  • Gransta Tokyo / Area Atrium di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Peringkat 6: Maple Castella (nuevo by BUNMEIDO)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Maple Castella 6 pcs 1.296 yen / nuevo by BUNMEIDO (Nuevo by Bunmeido) (Gransta Tokyo /  Central Passage Area di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Rahasia kue castella sederhana yang hanya terbuat dari telur, gula, tepung dan sirup ini ada pada rasa kaya dari telurnya. Dengan menambahkan sirup maple, rasa maple yang lembut dan kaya akan memenuhi mulut Anda! Kue yang dipanggang ini berbentuk stik dan memiliki cita rasa yang mewah.

Harga 1.296 yen isi 6 pcs

(Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Peringkat 7: Financier [Camembert & Lemon] (THE DROS)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Financier [Camembert & Lemon] 5 pcs 1.296 yen / THE DROS (Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Kue financier dengan rasa keju camembert yang creamy dan rasa asam lemon yang lembut, menciptakan rasa bernuansa eksotis. Tekstur lemon cincang memberikan aksen menggoda pada produk yang menarik ini.

  • Harga 1.296 yen isi 5 pcs
  • Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Peringkat 8:Cheesecake Sandwich (Now on Cheese♪ Hello, Tokyo Station!)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Cheesecake Sandwich 1 pcs 410 yen / Now on Cheese♪ Hello, Tokyo Station!(Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Cheesecake lembut yang dibuat dengan krim Hokkaido segar dan krim keju Australia, dipanggang perlahan dengan suhu rendah dan diapit di antara biskuit sablé yang lembut.

  • Harga 410 yen per pcs
  • Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Peringkat 9: French Toast Financier Vanilla & Milk (Ivorish)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
French Toast Financier Vanilla & Milk 6 pcs 1.188 yen / Ivorish (Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

French Toast Financier Vanilla & Milk adalah produk baru yang menawarkan tekstur financier yang lembut, beraroma vanila yang pekat dan memiliki rasa susu yang kaya. Rasa spesial ini hanya tersedia di Stasiun Tokyo.

  • Harga 1.188 yen isi 6 pcs
  • Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Peringkat 10: Hiroo no Bischeene Assorted 8 pcs (BURDIGALA TOKYO)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Hiroo no Bischeene Assorted 8 pcs per kotak 2.300 yen / BURDIGALA TOKYO (Gransta Tokyo / Area Silver Bell di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Kemasan bergambarkan "Madam Bischeene" yang tinggal di distrik perumahan mewah Hiroo di Tokyo, sedang menikmati kegiatan jalan-jalan dengan anjing kesayangannya. Ganache diapit oleh biskuit yang dipanggang dengan perpaduan unik dari lima rempah-rempah. Makanan ini dapat dinikmati sebagai "camilan hadiah untuk orang dewasa". Berisi 4 pcs rasa keju cranberry, 2 pcs rasa marron glace, dan 2 pcs rasa pistachio riche.

  • Harga 2.300 yen per kotak
  • Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Memperkenalkan Rekomendasi Camilan Manis Musim Panas Baru yang Hanya Tersedia di Stasiun Tokyo!

Truffle Buah Segar "Apple Mango" (Terra Saison)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Truffle Buah Segar "Apple Mango" 3 pcs 1.404 yen / Terra Saison  (Gransta Tokyo/ Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Seri truffle buah segar edisi ketiga, "Apple Mango" musim panas baru telah hadir! Kompot apel mangga yang kaya rasanya meleleh keluar dari truffle krim coklat putih yang dibuat dari susu asli Hokkaido. Bubuk mangga dan raspberry kemudian ditaburkan sebagai sentuhan terakhir untuk memberikan nuansa menyerupai mangga.

※ Jumlahnya terbatas ※ Periode penjualan hingga tanggal 31 Agustus 2024

  • Harga 1.404 yen isi 3 pcs
  • Gransta Tokyo /Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Limone Earl Grey (Caffarel)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Potongan Limon Earl Grey: 572 yen, Utuh: 2.484 yen / Caffarel (Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Krim lemon asam yang menyegarkan digulung di dalam spons yang lembut beraroma daun teh Earl Grey. Seluruh kue ini diberi cokelat ganache yang pahit sebagai aksen.

※ Periode penjualan hingga tanggal 31 Agustus 2024

  • Harga 572 yen per potong dan 2.484 yen per kue utuh
  • Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Chocolat Sablé Tokyo (Lemon & Macadamia) (Mary Chocolate)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Chocolat Sablé Tokyo (Lemon & Macadamia) 12 pcs 1.296 yen / Mary Chocolate (Gransta Tokyo / Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Kemasan yang menampilkan ilustrasi bangunan stasiun Marunouchi Tokyo, menjadikan produk ini sempurna sebagai oleh-oleh Tokyo! Chocolat Sablé tersedia dalam dua rasa, yaitu white chocolate chip & lemon dan sweet chocolate chip & macadamia. Anda dapat menikmati aroma segar dari lemon dan rasa kacang macadamia yang gurih.

※ Periode penjualan hingga 31 Agustus 2024

  • Harga 1.296 yen untuk 12 pcs
  • Gransta Tokyo/Area Marunouchi Hill di dalam Gerbang Pintu Masuk B1

Butter's Cousin Strawberry Chocolate (GOOD NEWS TOKYO)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Butter's CousinStrawberry Chocolate 3 pcs 972 yen / GOOD NEWS TOKYO (Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Rasa camilan manis "Butter's Cousin" yang populer dan hanya ada di Stasiun Tokyo, yang selalu habis terjual setiap hari! Rasa coklat stroberi ini dibuat dengan adonan gaufrette yang menggunakan banyak kakao dan selai yang dibuat dengan menggunakan stroberi asal Tochigi yang penuh dengan sari buah, dipadukan dengan susu skim untuk menciptakan rasa yang lembut. Bahan rahasianya adalah kismis merah, yang memberikan rasa elegan dan lembut ke produk ini.

  • Harga 972 yen untuk 3 pcs
  • Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Cheesecake Now Assorted (Now on Cheese♪ Hello, Tokyo Station!)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Cheesecake Now Assorted 2 jenis masing-masing 5 pcs 2,268 yen / Now on Cheese♪ Hello, Tokyo Station! (Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F)

Satu set "Cheesecake Now Camembert & Edam" klasik dan "Cheesecake Now Caramel" yang hanya ada di Stasiun Tokyo. Rasa karamel yang hanya tersedia di Stasiun Tokyo ini memadukan karamel yang kaya rasa dengan keju Camembert dan Edam di dalam adonan kue, dengan aksen cokelat Gorgonzola yang sedikit asin.

  • Harga 2.268 yen berisi 5 pcs masing-masing untuk 2 jenis rasa
  • Gransta Tokyo / Area Central Passage di dalam Gerbang Pintu Masuk 1F

Kue Dros (THE DROS)

Stasiun Tokyo JR, Gransta, Stasiun Tokyo, Terbatas, Klasik, Oleh-oleh manis, Peringkat 10 besar dalam penjualan
Kue Dros dengan diameter 10cm 2.000 yen / THE DROS (Gransta Tokyo / Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1)

Kue yang dibuat dengan tiga jenis keju pilihan dan dua jenis kacang, memungkinkan Anda menikmati perpaduan dari keju dan kacang. Rasa dan aroma keju serta rasa manis dan gurih dari hazelnut dan kacang almond membuat kue ini menjadi salah satu produk khas merk "Dros" (menggunakan 60% keju Edam, 20% Gorgonzola, dan 2% Camembert dalam bubuk keju).

  • Harga 2.000 yen per kue dengan diameter 10cm 
  • Gransta Tokyo/Area Silver Bell Square di dalam Gerbang Pintu Masuk B1 

※ Informasi yang diposting adalah informasi pada saat rilis. Konten dapat berubah sewaktu-waktu.
※ Gambar yang ditampilkan hanya bertujuan sebagai ilustrasi. Harga sudah termasuk pajak.

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend