FUN! JAPAN PR

Nikmati suasana khas kawasan pusat kota Ueno dan Nippori dengan Keisei Skyliner yang menghubungkan Tokyo dan Bandara Narita!

Bandara Internasional Narita merupakan bandara yang dipakai banyak orang untuk berkunjung ke area Kanto, Jepang. Ada banyak akses dari bandara ke pusat kota Tokyo. Di tengah keterbatasan waktu berada di Jepang, pernahkah kamu mendengar tentang Keisei Skyliner, kereta paling cepat yang dapat membawa kamu ke pusat kota Tokyo dari Bandara Narita hanya dalam waktu 36 menit? Kawasan Ueno yang merupakan stasiun keberangkatan dan stasiun akhir adalah salah satu area favorit wisatawan yang berkunjung ke Jepang. Lalu, salah satu perhentiannya, Nippori, akhir-akhir ini menjadi populer di kalangan wisatawan yang datang ke Jepang karena kehangatan suasana kotanya. Pada artikel kali ini, selain memperkenalkan Keisei Skyliner, kami juga akan memberikan rekomendasi beberapa spot di sekitar Stasiun Keisei Ueno dan Stasiun Nippori!

Mengenal Keisei Skyliner yang dapat mengantar dari Bandara Internasional Tokyo ke pusat kota Tokyo hanya dalam waktu 36 menit!

Keisei Skyliner

Keisei Skyliner

"Skyliner" dari Keisei Electric Railway adalah kereta ekspres yang menghubungkan Bandara Internasional Narita dan Stasiun Keisei Ueno. Waktu yang diperlukan dari Stasiun Nippori sampai ke Stasiun Narita Terminal 2, hanya 36 menit. Kecepatan dan kenyamannya membuat jumlah penumpangnya berkembang pesat. Seluruh kursi di Keisei Skyliner harus dipesan terlebih dahulu, dengan tarif sekali jalan untuk dewasa seharga 2,580 yen (1,270 yen untuk tiket Keisei Line dan 1,310 yen untuk tiket ekspres Keisei Skyliner).

Keisei Skyliner
Keisei Skyliner

Ada peron khusus untuk membedakannya dari kereta biasa. Pastikan sekali lagi saat naik kereta, apakah kamu tidak salah peron.

Keisei Skyliner
Keisei Skyliner
Keisei Skyliner
Keisei Skyliner

Keisei Skyliner terdiri dari 8 gerbong, susunan antar kursi di dalamnya cukup luas untuk meregangkan kaki. Semua kursinya dapat direbahkan jadi kamu bisa duduk dengan nyaman. Di semua gerbong ada tempat untuk menyimpan barang besar sehingga koper dan barang lainnya bisa disimpan di sini. Wi-fi gratis juga tersedia di dalam gerbong. Ada pula stopkontak di kaki kursi yang dapat digunakan untuk mengisi daya baterai sampai tiba di stasiun tujuan. Ini merupakan layanan yang menyenangkan bagi para penumpang.

Naiki kereta edisi spesial: "Skyliner Captain Tsubasa"!

Captain Tsubasa Liner
Captain Tsubasa Liner
Captain Tsubasa Liner
Captain Tsubasa Liner

Selain Skyliner biasa, gerbong yang didekorasi dengan gambar "Captain Tsubasa" dari manga sepak bola terkenal di dunia kini tersedia dalam waktu terbatas. Diberi nama "Captain Tsubasa Liner", kereta ini beroperasi antara Stasiun Keisei Ueno dan Stasiun Bandara Narita sampai sekitar bulan Desember 2024.

Captain Tsubasa Liner

Captain Tsubasa Liner

Interior gerbong kereta "Captain Tsubasa Liner" dihiasi dengan tokoh-tokoh utama maupun adegan dalam anime, dan videonya juga ditayangkan.

Captain Tsubasa Liner
Captain Tsubasa Liner

Bersamaan dengan beropersinya kereta edisi spesial ini, di peron nomor 2 Stasiun Keisei Ueno ada hiasan bola raksasa. Bola yang menancap di dinding disebabkan oleh tendangan kuat dari sang tokoh utama, Tsubasa Oozora! Jika kamu bertemu dengan "Captain Tsubasa Liner", jangan lupa untuk berfoto!

Rasakan keramahan Jepang di Stasiun Keisei Ueno

Stasiun Keisei Ueno

Di dalam Stasiun Keisei Ueno ada Tokyo Tourist Information Center, konter penitipan barang, toko oleh-oleh, maupun mini market yang populer di kalangan orang asing. Sebelum berwisata atau sebelum menuju bandara, kamu juga bisa mengisi perut dengan makanan ringan dari mini market Jepang.

Selain itu, area sekitar Stasiun Keisei Ueno dipenuhi tempat-tempat wisata terkenal, seperti Ameyokocho Shopping Street, Kebun Binatang Ueno, Museum Nasional Seni Barat, dan lain-lain. Jika kamu ingin lebih nyaman saat berwisata maupun berbelanja di Ueno, dianjurkan untuk memakai konter penitipan barang. Tarifnya cukup murah, yaitu mulai 400 yen untuk menitipkan 1 barang dalam 1 hari (9:00-18:00).

5 Spot di Ueno dan Nippori yang wajib dikunjungi!

Suasana kota retro nan menawan! Yanaka Ginza Shopping Street

Yanaka Ginza Shopping Street
© TCVB
Yanaka Ginza Shopping Street
Foto oleh: Distrik Taito

Yanaka Ginza Shopping Street merupakan salah satu pusat perbelanjaan tempat kamu bisa merasakan suasana kota tua Tokyo yang masih ramai hingga kini. Kamu dapat mengunjunginya dengan berjalan kaki sekitar 5 menit dari Stasiun Nippori. Di sini terdapat toko-toko kecil yang menjual berbagai macam barang, mulai dari lauk pauk tradisional hasil buatan tangan, hingga teh dan kue Jepang. Tempat ini menarik wisatawan dengan suasana retornya. Selain itu, karena banyaknya kucing-kucing yang sudah terbiasa dengan manusia berkeliaran di sekitar kota, kota ini juga disebut sebagai "kota kucing".

Melihat indahnya matahari terbenam di Nippori "Yuyake Dandan"

Yuyake Dandan
© TCVB
Yuyake Dandan
Foto oleh: Distrik Taito

Dalam perjalanan ke Yanaka Ginza Shopping Street, ada tangga bernama "Yuyake Dandan" yang mengarah ke pusat perbelanjaan. Sesuai dengan namanya, dari tangga ini kamu bisa melihat pemandangan kota yang dihiasi dengan keindahan matahari terbenam. Saat senja, disarankan untuk pergi ke "Yuyake Dandan".

Puas belanja dan berkuliner di "Ameyoko Shopping Street"

Ameyoko Shopping Street
Foto oleh: Distrik Taito
Ameyoko Shopping Street
Foto oleh: Distrik Taito

Ameyokocho Shopping Street, yang juga disebut "Ameyayokocho" atau "Ameyoko", merupakan pusat perbelanjaan bersejarah karena telah ada sejak akhir Perang Dunia II. Di jalan sepanjang 500 meter antara Stasiun JR Ueno sampai Stasiun Okachimachi, ada sekitar 400 toko yang berjejer berdampingan. Tradisi di akhir tahun membuat kawasan ini ramai dikunjungi orang yang membeli kebutuhan tahun baru.

Kunjungi Taman Ueno Onshi yang dipilih menjadi salah satu dari "100 tempat melihat bunga sakura terbaik di Jepang"!

Taman Ueno Onshi
Foto oleh: Distrik Taito
Taman Ueno Onshi
Foto oleh: Distrik Taito

Taman Ueno adalah rumah bagi Kebun Binatang Ueno serta banyak galeri seni dan museum yang indah. Taman ini telah lama menjadi tempat populer melihat bunga sakura dan terpilih sebagai salah satu tempat melihat sakura terbaik di Jepang. Musim bunga sakura biasanya berlangsung dari akhir Maret hingga awal April. Pada waktu itulah kawasan ini dipadati oleh ratusan ribu pengunjung yang datang untuk menikmati bunga sakura. Pemandangan 800 pohon sakura Yoshino yang bermekaran terlihat sungguh menakjubkan.

Lengkapi hasrat belanjamu di Ueno dengan mengunjungi "Takeya", toko diskon terkemuka!

Takeya

Takeya

Toko diskon "Takeya" berlokasi di Ueno Okachimachi, Tokyo. Toko populer ini tidak hanya menarik wisatawan dunia, tetapi juga penduduk lokal yang tinggal di daerah sekitarnya karena menjual banyak pilihan produk. Bahkan, dikatakan bahwa Takeya tidak mungkin dijelajahi dalam satu hari!

Toko ini terdiri dari dua gedung, "TAKEYA1" dan "TAKEYA2", yang dikenal sebagai "bangunan ungu" karena desain dinding luarnya selalu berwarna ungu selama bertahun-tahun. Produk-produk yang tersedia sangat lengkap sehingga dapat memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan, termasuk makanan, kebutuhan sehari-hari, kosmetik, alkohol, obat-obatan, dan tas bermerek.

Artikel terkait:

Daftar Isi

Recommend