Gaya Rambut Saat Mengenakan Kimono : Gaya Formal, Semi-Formal, atau Santai?

Kimono Hairstyles: What Styles are Formal, Semi-formal, or Casual?

Kimono dikenal sebagai pakaian nasional Jepang. Konon salah satu pesona kimono adalah pemandangan yang indah dari belakang. Jadi gaya yang biasa adalah mengangkat rambutmu ke atas  agar tidak menjuntai ke kerah. Meskipun tidak ada aturan tetap seperti untuk obi dan alas kaki, kami akan menunjukkan gaya rambut khas untuk setiap kimono.

Gaya Rambut untuk Kimono Santai

Hairstyles for Casual Kimono

Mari kita lihat gaya rambut klasik saat mengenakan yukata, yaitu jenis kimono paling kasual. Karena kamu dapat mengenakan yukata tanpa bantuan apa pun, kamu biasanya juga menata gaya rambut dengan sendiri. Untuk yukata yang dikenakan pada saat suhu dan kelembapan tinggi, cara normalnya adalah mengeringkan rambut. Kamu  harus menyesuaikan hiasan rambut apa pun dengan warna dan pola kimono.

Gaya Rambut Klasik untuk Kimono Kasual

Classic Hairstyles for Casual Kimono

Dengan rambut pendek dan rambut sedang, untuk penataannya bagian samping dikepang , dan aksesori kasual seperti ikat rambut dan ikat kepala menambah kesan glamor pada sentuhan akhir. Dengan rambut panjang, kamu bisa tampil modis dengan berbagai gaya seperti rambut terangkat atau kuncir kuda.

Gaya Rambut Untuk Kimono Formal

Hairstyles for Formal Kimono

Ada gaya yang sangat sederhana di mana rambut disatukan untuk tidak menutupi kerah, dan gaya mewah yang cocok untuk mengenakan Shiromuku (白無垢 putih polos), Uchikake (打 掛 jubah tanpa selempang) atau Furisode (振 袖 lengan gantung) untuk upacara pernikahan. Merupakan kebiasaan untuk menata rambut di salon bersamaan saat mengenakan kimono dan gaya nya akan disesuaikan dengan kimono.

Gaya Rambut saat Mengenakan Kimono : Simpel Namun Formal

Gaya rambut sederhana adalah norma untuk tomesode hitam (黒留袖), yang dikenakan pada upacara resmi seperti pernikahan, dan tomesode berwarna (色留袖), yang dapat digunakan untuk perayaan seperti upacara masuk sekolah dan resepsi pernikahan . Up-style yang elegan seperti Yukai-maki (夜会巻き ("Night-party roll") sebuah gaya yang memelintir rambut dan menggunakan ornamen untuk menahannya di tempatnya, dan Chignon, di mana rambut yang diikat dikumpulkan di bagian belakang bagian kepala dan samping sangat populer.Untuk hiasan rambut, disarnakan untuk menggunakan ornamen yang berbentuk tradisional seperti jepit rambut dan sisir, terbuat dari bahan mewah seperti makie (ornament 絵 hiasan rambut lacquer-ware), mutiara, dan lain-lain.

Gaya Rambut saat Mengenakan Kimono: Bunkin Takashimada

Kimono Hairstyles: Bunkin Takashimada

Gaya rambut tradisional yang cocok dengan kimono gaun pengantin. Dapat dilakukan hanya dengan menggunakan rambut pengantin wanita, tetapi lebih sering tidak menggunakannya, dan banyak menggunakan wig, "Watabōshi" (綿 帽子 topi katun putih) digunakan untuk Shiromuku, dan "Tsunokakushi" (角隠し topi penyembunyi tanduk) digunakan untuk Uchikake berwarna.

Gaya Rambut saat Mengenakan Kimono: Gaya Rambut Untuk Upacara Kedewasaan

Kimono Hairstyles: Coming-of-age Ceremonial Hairstyles

Senin kedua bulan Januari adalah hari libur nasional di Jepang untuk merayakan para pemuda yang sekarang telah dewasa secara resmi dan dapat memutuskan kehidupan mereka sendiri setelahnya. Upacara perayaan bagi mereka yang telah mencapai usia 20 tahun disebut upacara kedewasaan (成人 式 / Seijin-shiki). Banyak wanita mengenakan kimono resmi berlengan panjang yang disebut Furisode saat berpartisipasi dalam upacara ini.

Kimono Hairstyles: Coming-of-age Ceremonial Hairstyles
Kimono Hairstyles: Coming-of-age Ceremonial Hairstyles

Tidak ada gaya rambut yang fix, tetapi untuk perayaan, lebih disukai gaya mewah yang sesuai dengan pola kimono. Sedangkan untuk hiasan rambut, yang populer adalah dengan motif besar, atau bunga segar atau pita.

Gaya Rambut saat Mengenakan Kimono Untuk Pria

Tak ada aturan tetap untuk gaya rambut pria, tetapi secara umum dianggap bahwa mereka harus lebih pendek, ditata dengan wax, dan disisir rapi.

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend