8 Restoran Sushi Enak di Shibuya

  • 21 Peb 2021
  • Cody Ng

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya

Sushi, salah satu makanan paling simbolis di Jepang. Saat kamu datang ke Shibuya, apakah kamu ingin mencoba sushi tapi tidak tahu di mana bisa menemukan restoran sushi? Jangan khawatir, ada berbagai jenis restoran sushi yang bisa kamu pilih. Mari kita lihat 8 restoran sushi terbaik yang kami rekomendasikan di Shibuya!

Restoran Sushi Sushizanmai, restoran sushi conveyor belt yang populer

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Sushizanmai adalah jaringan restoran sushi yang terkenal dan populer di Jepang. Produsen Sushizanmai disebut sebagai "Raja Tuna", mereka mengumpulkan bahan-bahan terbaik dari seluruh dunia untuk disajikan kepada pelanggan dengan sushi berkualitas tinggi dengan harga yang pantas. Selain Sushi, Seafood don (mangkuk nasi sashimi) juga wajib dicoba! Ada tiga restoran di Shibuya, semuanya buka sepanjang tahun sehingga kamu bisa makan sushi kapan pun kamu mau!

Informasi Restoran

  • Nama restoran: SUSHIZANMAI Shibuya Dogenzaka center building store
  • Alamat: 4F Dogenzaka Center Building, 2-29-8 Dogenzaka, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran harga: 3,000 yen
  • Jam Operasional : Buka 24 jam 

Sushi Hanya seharga 100 Yen di Uobei Dogenzaka Shibuya?! 

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya

Restoran Uobei Dogenzaka Shibuya menawarkan lebih dari 80 jenis sushi dengan bahan berbeda hanya dengan 100 yen (tidak termasuk pajak)! Ini adalah restoran sushi dengan nilai uang yang luar biasa sehingga kamu bisa makan banyak di sini. Selain itu, semua toko dilengkapi dengan panel layar sentuh untuk memesan makanan. Mereka menyediakan Multi-bahasa, jadi kamu tidak perlu khawatir tentang kendala bahasa saat memesan makanan.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Uobei Shibuya Dogenzaka (魚べい 渋谷道玄坂店)
  • Alamat: 1F The 6th Central Building, 2-29-11 Dogenzaka, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisarab Harga: 2,000~3,000 yen
  • Jam Operasional: 11:00~20:00

Standing Sushi Bar di Uogashi Nihonichi

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Restoran Uogashi Nihonichi memiliki cabang yang memesan sushi di konter tempat pelanggan berdiri untuk makan. 200 tahun yang lalu, sushi disajikan tanpa resep kepada para pengusaha yang ingin makan dengan cepat, kapanpun dan bahan apapun yang mereka suka. Ini adalah gaya makan khas Jepang yang bisa rasakan di sini. Selain itu, karena meja makan dengan style berdiri, tingkat perputaran meja biasanya lebih tinggi, sehingga kamu dapat mencicipi sushi nigiri dengan harga yang wajar.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Uogashi Nihonichi (魚がし日本一) Tachigui Sushi Shibuya Center-gai Shop
  • Alamat: 25-6, Udagawacho, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 1,000~2,000 yen
  • Jam Operasional: 11:00~23:00

Sushiya-no Daidokoro, Restoran Sushi All-You-Can-Eat 

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Bagi orang yang ingin makan banyak namun dengan budget terbatas, restoran sushi all you can eat adalah pilihan terbaik untukmu. Sushiya-no Daidokoro menyediakan kursus sushi all-you-can-eat dengan harga mulai dari 3.500 yen selama 90 menit. Kamu juga dapat memilih paket yang ditingkatkan dengan lebih banyak pilihan bahan. Ada 25 jenis nigiri sushi dan 10 jenis makanan lainnya. Selain itu, dengan membayar tambahan 500 yen, Kamu juga bisa menikmati minuman bir sepuasnya.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Sushiya-no Daidokoro Shibuya (寿しやの台所 渋谷店)
  • Alamat: B1F, J + R Bill Side R, 33-12 Udagawacho, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 3,500~4,000 yen
  • Jam Operasional : 12:00~23:00 (L.O. 22:30)

Sushi no Midori, Restoran Sushi Populer dengan Menu Bahasa Inggris

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Sushi no Midori adalah restoran sushi terkenal berkat dukungan multibahasanya. Tidak hanya sushi nigiri yang dapat dipesan, tetapi bermacam-macam sushi. Kamu bisa memilih berbagai kombinasi nigiri sushi mulai dari harga 800 hingga 2.800 yen. Sedangkan Ultimate Sushi Assortment with Steamed Egg Custard dan Mini Crab Paste Salad seharga 2.000 yen adalah yang paling recommended.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Sushi no Midori (梅丘寿司の美登利総本店)
  • Alamat: 4F Tokyo Mark city East , 1-12-3, Dogenzaka, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 2,000~3,000 yen
  • Jam Operasional: 11:00-22:00 (Tutup pada 1 Januari )

Dapatkan Pengalaman Unik Memancing di Restoran ZAUO

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Betapa akan menyenangkan jika di dalam restoran bisa memancing di atas kapal? Ini adalah ide yang dipikirkan pendiri Fishing Restaurant ZAUO ketika dia memutuskan untuk membuat restoran ini. Di restoran ini, kamu bisa menangkap ikan sendiri, dan memutuskan bagaimana kamu ingin memasaknya. Kamu bahkan dapat menyiapkan satu ikan dengan dua cara berbeda, misalnya, kamu dapat memilih sashimi, sushi, tempura goreng, ikan bakar atau rebus! ZAUO menawarkan tempat tidak hanya untuk bersantap, tetapi juga pengalaman bersantap yang istimewa!

Informasi Restoran

  • Nama Restoran: Fishing Restaurant ZAUO Shibuya Branch (ざうお 渋谷)
  • Alamat: B1F High Manten Jinnan Building, 1-19-3, Jinnan, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 3,000 yen
  • Jam Operasional: Dinner di Hari Biasa17:00-23:00 (L.O.22:00); Akhir pekan dan Lunch di Hari Libur 11:30-14:30 (L.O.14:30) & Dinner 16:00-23:00(L.O.22:00)

Megumi Shibuya Hikarie dengan Akses Yang Bagus

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Megumi Shibuya Hikarie terletak di lantai 6 Hikarie, yang merupakan pusat perbelanjaan yang terhubung langsung dengan stasiun Shibuya. Kamu dapat dengan mudah mengakses restoran bahkan pada hari hujan. Ada kursi konter atau kamar pribadi, Anda dapat merasa bebas untuk masuk tidak peduli jika kamu bepergian sendiri atau dengan teman atau keluarga.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Maguro Donya Miuramisakiko Megumi Shibuya Hikarie (三浦三崎港 恵み 渋谷ヒカリエ店)
  • Alamat: 6F Shibuya Hikarie, 2-21-1, Shibuya, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 3,000~4,000 yen
  • Jam Operasional: 11:00~23:00

Nikmati cakrawala Tokyo yang indah di Sushi Gonpachi Shibuya

8 Excellent Sushi Restaurants in Shibuya
Foto hanya untuk referensi saja

Sushi Gonpachi Shibuya merupakan restoran sushi yang memiliki suasana dan lingkungan yang baik. Dengan desain interior bergaya tradisional Jepang, Kamu bisa berkencan di sini dan menikmati sushi ala Edo yang otentik sambil melihat pemandangan malam Shibuya yang romantis.

Informasi Restoran

  • Nama restoran: Sushi Gonpachi Shibuya(SUSHI権八渋谷)
  • Alamat: 14F E. Space Tower, 3-6 Maruyama-cho, Shibuya-ku, Tokyo
  • Kisaran Harga: 2,000 yen (lunch) / 4,000-5,000 yen (dinner)
  • Jam Operasional: 11:30~14:30 (lunch time) and 17:00~26:00 (dinner time)

※ Dikarenakan pandemi virus Corona (COVID-19), beberapa fasilitas mungkin ditutup sementara atau memiliki jam berbeda dari jam yang disebutkan di artikel ini. 

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend