Museum Seni Aomori adalah museum yang terletak di Kota Aomori yang menyimpan dan memamerkan berbagai macam karya dari seniman lokal Aomori hingga pelukis terkenal dari luar negeri. Selain itu, masih banyak pameran lainnya seperti gaya arsitektur museum yang unik dan benda-benda seni luar ruangan yang besar.
Sekilas Tentang Museum Seni Aomori
Museum Seni Aomori dibuka pada tahun 2006, dan merupakan museum empat lantai, dengan dua tingkat basement dan dua tingkat di atas tanah. Koleksinya sangat beragam, termasuk lukisan Jepang, lukisan Barat, dan seni kontemporer, dan diperkenalkan secara berurutan dalam pameran permanen, dengan jadwal pameran diubah sekitar empat kali dalam setahun. Selain itu, pameran khusus yang berbeda diadakan beberapa kali dalam setahun, berpusat pada berbagai tema.
Selain ruang pameran tempat kamu bisa melihat karya seni, ada juga teater yang digunakan untuk pertunjukan film dan teater, serta toko museum tempat kamu bisa membeli berbagai barang dan buku terkait seni. Ada juga sebuah kafe bernama "4 Kucing (Yonhiki no Neko)" di mana kamu dapat menikmati makanan dan manisan yang dibuat menggunakan bahan-bahan dari Prefektur Aomori.
Highlight dan Hal yang Dapat Dilakukan dan Dilihat di Museum Seni Aomori
Museum Seni Aomori memiliki berbagai hal menarik untuk dinikmati, tetapi di sini kami akan memperkenalkan beberapanya.
Desain Arsitektur Yang Terinspirasi oleh Reruntuhan Sannai Maruyama
Museum Seni Aomori dirancang dengan inspirasi dari situs penggalian Reruntuhan Sannai Maruyama, yang merupakan sebuah desa dari sekitar 5,900 hingga 4,200 tahun yang lalu. Seperti parit yang ditemukan di lokasi penggalian, interior dan eksterior museum dibuat dengan menggali bentuk geometris di dalam tanah. Oleh karena itu, ruang pameran dengan dinding dan lantai tanah yang terekspos, merupakan ruang yang tidak biasa yang biasanya tidak dapat dilihat di sebuah museum.
Karya Seni Aomori Lokal
Di Museum Seni Aomori, kamu dapat menikmati banyak karya seniman lokal terkenal yang dibanggakan oleh Aomori. Misalnya, koleksi utama berpusat pada cetakan balok kayu yang bergaya kuat, oleh seniman MUNAKATA Shiko, tetapi juga memiliki berbagai lukisan minyak dan lukisan Jepang lainnya.
Ada juga banyak karya seniman ternama, NARA Yoshitomo. Museum ini memiliki koleksi lengkap lebih dari 170 karya perwakilan, termasuk karya dan gambar tiga dimensi, yang berpusat pada gambar anak-anak dengan mata pemberontak.
Karya seni oleh Seniman Barat, Chagall
Museum ini juga memuat karya-karya seniman ternama dunia seperti Marc Chagall, Wassily Kandinsky, Rembrandt van Lain, dan Pablo Picasso.
Di antara mereka yang menjadi highlight adalah tampilan lengkap dari keempat tirai latar belakang panggung dari balet "Aleko", yang dilukis oleh Marc Chagall, salah satu pelukis terkemuka abad ke-20. Mereka adalah sebuah karya besar, dengan tinggi sekitar 9 meter dan lebar 15 meter, dan kamu dapat melihat langsung kehadirannya yang luar biasa dan kaya warna.
Karya Seni Unik di Luar Ruangan
Terdapat karya 3D oleh NARA Yoshitomo yang dipamerkan di luar museum, jadi pastikan untuk melihatnya. Pertama-tama, "Aomori Dog" adalah sebuah patung anjing putih bersih, dan memiliki ukuran tinggi sekitar 8,5 meter.
"Miss Forest" adalah patung perunggu setinggi sekitar 6 meter. Ekspresi dengan senyuman tipis di wajahnya. Dan juga kamu bisa melihat patung ini di sebuah bangunan luar ruangan yang disebut “Hakkakudo (Balai Segi Delapan)” yang terletak di sisi selatan museum.
Jam Operasional dan Harga Tiket Masuk ke Museum Seni Aomori
Jam Operasional Museum Seni Aomori bervariasi tergantung musim. Buka dari pukul 09:30 sampai 17:00 dari 1 Oktober sampai 31 Mei, dan dari 1 Juni sampai 30 September buka dari pukul 09:00 sampai 18:00. Entri terakhir adalah 30 menit sebelum tutup.
Hari libur adalah hari Senin ke-2 dan ke-4 setiap bulan, dan jika jatuh pada hari libur nasional, museum akan tutup keesokan harinya. Selain itu, tutup selama liburan Tahun Baru dan selama periode perubahan pameran.
Harga Tiket Masuknya adalah seharga 510 yen per orang dewasa. Pameran khusus dikenakan biaya terpisah. (Informasi Per September 2019)
Cara Pergi ke Museum Seni Aomori
Terdapat beberapa cara untuk pergi Museum Seni Aomori, tetapi lebih mudah menggunakan bus lokal dari Stasiun JR Aomori.
Naik Bus Kota Aomori menuju Sannai Maruyama dari halte bus ke-6 di depan Stasiun Aomori, dan dibutuhkan waktu sekitar 20 menit untuk mencapai museum di depan halte bus terdekat. Setelah turun, kamu akan tiba di Museum Seni Aomori dengan sedikit berjalan kaki.
Informasi
- Nama tempat: Museum Seni Aomori
- Alamat : 185, Konno Yasuda, Kota Aomori, Prefektur Aomori 038-0021
- Akses: Stasiun Aomori → [Bus Kota Aomori] Sekitar 20 menit → Halte bus "Bagian Depan Museum Prefektur" ... berjalan kaki sebentar
- Wi-Fi: Tersedia (Japan Connected-free Wi-Fi)
- Layanan Bahasa: Inggris, Cina (Sederhana), Cina (Tradisional), Korea (Brosur)
- Pembelian Tiket: Di loket
- Kartu kredit: Di loket pembelian tiket tidak menerima pembayaran dengan kartu kredit akan tetapi dapat menggunakan Kartu kredit VISA dan MasterCard di toko yang terdapat di dalam museum.
Comments