Utsunomiya: Kota Kanto Utara Terbesar di Prefektur Tochigi

Utsunomiya adalah ibukota prefektur Prefektur Tochigi, dan merupakan kota terbesar di Kanto utara. Daerah barat laut dengan geografis bergunung-gunung sedangkan daerah tenggara adalah perkotaan, sehingga memiliki berbagai pemandangan alam dan tempat wisata.

Sekilas tentang Utsunomiya 

Utsunomiya adalah kawasan bersejarah yang makmur sebagai kota benteng Kastil Utsunomiya. Ada banyak pemandangan bersejarah di kota karena hal ini, seperti Kastil Utsunomiya (Utsunomiya Joshi) dan Kuil Utsunomiya Futa-arayama. Ada juga tempat wisata lainnya seperti museum seni, museum, taman hiburan dan kebun binatang.

Iklim dan Musim Turis di Utsunomiya

Utsunomiya memiliki iklim pedalaman, dan terkenal karena memiliki banyak petir di musim panas dan dingin parah di musim dingin. Oleh karena itu, mengunjungi Utsunomiya di musim semi sangat disarankan. Meskipun cuacanya juga berfluktuasi secara luas di musim semi, ada periode cuaca cerah dari sekitar bulan April hingga Mei, dan kamu dapat mengagumi pemandangan indah kuil dan tempat pemujaan yang dihiasi dengan bunga sakura di kota.

Highlight dan hal yang dapat dilakukan di Utsunomiya

Banyak tempat wisata di Utsunomiya terkonsentrasi di pusat kota, dengan Stasiun Utsunomiya di tengah. Area pusat penuh dengan pemandangan bersejarah.

Selain itu, Ooya di daerah barat laut adalah daerah wisata yang populer. Ia memiliki sejarah makmur sebagai situs tambang untuk "Oyaishi", batu dengan abu vulkanik sebagai salah satu bahannya. Ia terkenal dengan sisa-sisa tambang bawah tanahnya yang besar, "Oya Shiryokan" dan patung batu "Heiwakannon" sekitar 27 meter.

Kuliner dan Restoran di Utsunomiya

Restoran-restoran Utsunomiya terkonsentrasi di sekitar Stasiun Utsunomiya, dan tersebar di sekitar kota. Kamu bisa makan hidangan seperti Gyoza, Sake, dan Daging Sapi Utsunomiya.

Restoran Gyoza Utsunomiya 

Utsunomiya, juga dikenal sebagai "Kota Gyoza" , dengan konsumsi Gyoza terbesar di Jepang. Ada banyak restoran khusus Gyoza di kota, dan restoran terkenal seperti "Masashi", "Utsunomiya Minmin" dan "Aogen". 

Selain itu, Utsunomiya juga terkenal karena bisa makan berbagai rasa Gyoza. Jika kamu suka Gyoza, kamu bisa makan dan berjalan sambil mencoba berbagai restoran Gyoza.

Restoran Utsunomiya tempat Kera Melayani Pelanggan

Utsunomiya memiliki sebuah pub "Kayabuki" di mana kera melayani pelanggan. Dari jam 20:00 - 22:00 di restoran, kera membawa handuk basah dan bir untukmu. Ini adalah restoran yang populer di mana kamu idapat mengambil gambar dengan kera dan menonton penampilan mereka.

Hotel dan Ryokan di Utsunomiya 

Sebagian besar akomodasi di Utsunomiya adalah hotel, dan sebagian besar terkonsentrasi di sekitar Stasiun Utsunomiya. Ada berbagai hotel, dari hotel dengan harga terjangkau seperti "Hotel Sunroute" dan "Chisan Hotel", hingga hotel kelas yang lebih atas seperti "Utsunomiya Tobu Hotel Grande".

Aksesibilitas ke Utsunomiya

Basis untuk pariwisata di Utsunomiya adalah Stasiun JR Utsunomiya, yang dapat kamu jangkau dengan bus atau kereta api.

Cara pergi ke Utsunomiya dari Tokyo

Jika kamu menggunakan Shinkansen dari Tokyo, kamu dapat mencapai Utsunomiya dalam waktu singkat tanpa transfer. Dibutuhkan sekitar 50 menit dari Stasiun Tokyo ke Stasiun JR Utsunomiya dengan Tohoku Shinkansen.

Cara pergi ke Utsunomiya dari Bandara Internasional Narita 

Bus langsung dapat digunakan dari Bandara Narita di Chiba. Kamu akan tiba di Stasiun JR Utsunomiya West Exit dalam waktu sekitar 3 jam 15 menit dari Bandara Narita.

Informasi

  • Nama tempat: Utsunomiya (Stasiun Utsunomiya)

  • Alamat : 1 Kawamukocho, Utsunomiya, Tochigi 321-0965
  • Akses: Sekitar 50 menit dari Stasiun Tokyo oleh Tohoku Shinkansen
  • Wi-Fi: Tersedia (Kota Utsunomiya Wi-Fi Gratis)
  • Layanan Bahasa Asing : Inggris, Mandarin, Korea
  • Pembelian Tiket: Di stasiun
  • Kartu kredit: VISA, MasterCard, JCB, AMERICAN EXPRESS, Diners Club International

Daftar Isi

Survey[Survei] Liburan ke Jepang







Recommend