FUN! JAPAN PR
"Hiyoko-chan" keliling Jepang
"Hiyoko-chan", maskot ayam dari mie instan pertama di dunia yang lahir di Jepang, "Chicken Ramen".
“Hiyoko-chan” yang kawaii ini sangat terkenal lho di Jepang. Ada lebih dari 3 juta fans di Facebooknya Hiyoko-chan. Teman-teman juga bisa follow Instagramnya. Banyak artikel yang lucu, kuis, foto Hiyoko-chan sedang jalan-jalan, dan banyak lagi!
→ Facebook https://www.facebook.com/nissinchikinramen/
→ Instagram https://www.instagram.com/chikinramen_hiyoko/
Hiyoko-chan juga berkunjung ke berbagai tempat wisata di Jepang lho. Mulai dari tempat yang terkenal sampai yang teman-teman jarang dengar. Tempat seperti apa yang dikunjungi Hiyoko-chan?. Yuk, kita lihat perjalanannya di sini
Awal perjalanan, Hiyoko-chan menunggu bus di halte.
Tak lama kemudian…
Bus trailer berbentuk Hiyoko-chan datang!! Kawaii dan ngemesin busnya >.<
Hiyoko-chan bakal jalan-jalan ke berbagai tempat di Jepang dengan bus ini. Let’s go!
Tempat yang pertama kali Hiyoko-chan kunjungi: Kagoshima, prefektur paling selatan di pulau utama Jepang Honshu.
Di sini ada pulau vulkanik yang sangat terkenal bernama Sakurajima. Sepanjang tahun, kamu bisa melihat abu vulkanik lho di sini. Bisa lihat tidak asap yang keluar samar-samar dari puncak gunungnya? Mirip awan ya.
Hiyoko-chan juga berpose di kotak pos berwarna kuning (kotak pos di Jepang biasanya berwarna merah) yang ada di dekat stasiun “paling selatan” yang ada di Jepang di prefektur Kagoshima.
Perjalanan Hiyoko-chan berlanjut ke prefektur Tokushima di daerah Shikoku.
Hiyoko-chan sedang memandangi pemandangan sungai “Yoshino”. Sungai ini banyak disebut-sebut sebagai sungai dengan aliran air yang paling jernih dan indah di Jepang lho. Tempat Hiyoko-chan berfoto ini disebut Oboke. Terletak di bagian tengah Sungai Yoshino, tempat ini adalah salah satu “scenic spot” (tempat yang sangat indah) yang diakui secara nasional di Jepang!!
Di musim panas, banyak wisatawan yang berperahu di sini. Di musim gugur, pepohonan di kanan/kiri tebingnya berubah menjadi momiji yang indah.
Setelah melewati jembatan besar dengan total panjang lebih dari 12km "Seto Ohashi Bridge", Hiyoko-chan menyebrangi laut dan tiba di kota Kurashiki.
Di Kurashiki, kita bisa melihat kota yang penampilannya tidak berubah dari 300 tahun silam. masih ada jalan-jalan lama sebelumnya. Zaman dulu, penduduk setempat menggunakan jalur air ini untuk mengangkut beras dengan perahu kecil. Teman-teman masih bisa melihat dermaga dan gudang penyimpanan berasnya lho. Karena gudangnya berdinding putih, kota ini juga dikenal dengan nama "kota dinding putih"
Hiyoko-chan berpose ala samurai dulu ya. Merpati juga ikutan ya. Hehe.
Perjalanan Hiyoko-chan berlanjut ke Kyoto bagian utara.
Di sini kita bisa melihat salah satu dari "tiga tempat yang paling indah di Jepang", Amanohashidate.
Amanohashidate punya makna tersendiri lho, teman-teman. Ini adalah jembatan yang menghubungkan langit dan bumi yang digunakan oleh dewa Jepang. Menurut legenda, suatu ketika jembatan tersebut “terjatuh” dan jadilah pemandangan yang indah ini.
Oiya, kalau kita melihat pemandangannya sambil membalik badan (hand stand), pemandangannya tampak seperti naga yang naik ke langit lho teman-teman. ", Hiyoko-chan juga coba melihat sambil membalik badan, tapi karena kaki Hiyoko-chan terlalu pendek, jadinya begini deh…. Hehe…
Berjalan ke arah selatan, ada “rakun” raksasa.
Di dalamnya teman-teman bisa berbelanja dan makan tanuki udon yang terkenal di sini. Dibanding busnya Hiyoko-chan saja, terlihat besar ya…
Terus ke selatan, sampai juga di situs warisan dunia Kumano Kodo.
Di sini kita bisa menikmati alam pegunungan dan hutan yang indah. Lebih dari 1000 tahun yang lalu, orang Jepang mempercayai tempat ini sebagai tempat yang suci. Karena itu ada jalanan berbatu yang digunakan oleh para jemaat yang datang ke sini untuk berdoa. Aduh, jauhnya, langkah Hiyoko-chan terasa berat mendaki tangga batunya hehe.
Setelah lama berjalan, waktunya beristirahat di kemah. Untuk mengganjal perut yang lapar, yuk makan Chicken Ramen. Tuang air panas, tunggu 3 menit, jadi deh!
Erm, sepertinya ada binatang lain tuh yang ngincer Chicken Ramen dari belakang…
Setelah Kumano, waktunya berkunjung ke tempat wisata yang teman-teman semua tahu, Gunung Fuji.
Waktu Hiyoko-chan berkunjung, saljunya masih buanyak lho.
Hiyoko-chan mau jadi boneka salju juga deh…
Perjalanan panjang berhari-hari jadi bikin Hiyoko-chan pegal-pegal dan lelah juga nih. Waktunya melepas lelah. Hiyoko-chan nya berendam dulu di pemandian umum ya.
... Tapi, masih banyak tempat di Jepang yang belum dikunjungi, dan hal yang belum dicoba Hiyoko-chan nih.
“Mau pergi ke mana ya selanjutnya.” Gumam Hiyoko-chan sambil memandangi lautan.
Teman-teman juga bisa melihat perjalanan Hiyoko-chan mengunjungi berbagai objek wisata di Jepang di Facebook dan Instagram berikut:
→ Facebook https://www.facebook.com/nissinchikinramen/
→ Instagram https://www.instagram.com/chikinramen_hiyoko/
Walaupun FB dan IG-nya dalam bahasa Jepang, teman-teman bisa melihat banyak foto keren tempat-tempat di Jepang bersama Hiyoko-chan kok ;)
Nah, kalau di artikel yang ini, teman-teman juga bisa melihat pengalaman membuat mie instan di Cup Noodle Museum (di museum ini juga ada Hiyoko-chan lho)→Menemukan Asal Mie Instan !! - (Spesial) Pengalaman Membuat Chicken Ramen
Comments